SUKABUMIUPDATE.com – Nama Kunto Arief Wibowo, anak Wakil Presiden ke-6 RI Try Sutrisno, kini diabadikan menjadi nama jalan di Desa Sasagaran, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi. Peresmian nama jalan ini dilakukan langsung oleh Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I tersebut bersama Bupati Sukabumi Asep Japar dan Wakil Bupati Andreas pada Minggu, 27 April 2025.
Bupati Sukabumi Asep Japar mengapresiasi kehadiran Jalan Mayjen Kunto Arief Wibowo. Ia menilai, jalan yang dibangun Pemerintah Desa Sasagaran ini dapat memudahkan pengangkutan hasil pertanian masyarakat. "Kami sangat mengapresiasi masyarakat dan kepala Desa Sasagaran yang telah menginisiasi pembangunan infrastruktur jalan ini," ungkapnya.
Menurut Asep Japar, infrastruktur jalan menjadi pondasi penting untuk mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat. "Kami yakin, keberadaan jalan ini berdampak positif bagi warga, khususnya petani dalam aksesibilitas," tambahnya.
Baca Juga: Pemkab Sukabumi Resmi Ubah Nama Jalan Nyangkokot-Perbawati Jadi KH. Zezen Z.A
Kepala Desa Sasagaran, Deni Suwandi, menjelaskan bahwa pemberian nama jalan tersebut merupakan ide bersama pemerintah desa dan masyarakat sebagai bentuk penghargaan kepada Letjen Kunto Arief Wibowo yang dinilai berjasa terhadap warga.
Selain peresmian jalan, pada hari yang sama juga digelar panen perdana timun organik di Desa Sasagaran. Kegiatan ini turut dihadiri Letjen Kunto Arief Wibowo dan Pemerintah Kabupaten Sukabumi.
Bupati Asep Japar mengatakan, pengembangan sayuran organik di Desa Sasagaran merupakan langkah positif dalam mendukung pertanian ramah lingkungan, memperbaiki kualitas hasil panen, serta menjaga kesehatan konsumen. Ia berharap, "Semoga hasilnya melimpah dan meningkatkan perekonomian para petani," ucapnya.
Tak hanya itu, Asep Japar juga mengajak masyarakat untuk mengelola lahan secara berkelanjutan. "Mari kita utamakan kelestarian lingkungan dan produktivitas lahan jangka panjang melalui penanaman tanaman organik," ajaknya.
Sumber: Facebook Resmi Pemkab Sukabumi