Perang Sampah di Pasirpanjang Sukabumi, Pemdes Pasang Pagar Bambu di Lokasi Pembuangan Liar

Sukabumiupdate.com
Jumat 25 Apr 2025, 14:44 WIB
Pagar di lokasi pembuangan sampah liar dipasang oleh Pemdes Pasirpanjang, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ragil Gilang

Pagar di lokasi pembuangan sampah liar dipasang oleh Pemdes Pasirpanjang, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ragil Gilang

SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Pasirpanjang, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, membersihkan tumpukan sampah liar yang mencemari bahu jalan kabupaten di ruas Mareleng-Ciracap, tepatnya di Kampung Cicadas, Desa Pasirpanjang. Lokasi ini berbatasan dengan Desa Caringinnunggal, Kecamatan Waluran.

Kepala Desa Pasirpanjang Mamat Slamet mengatakan pihaknya telah menindaklanjuti keberadaan sampah yang menumpuk di area itu. “Sudah kami bersihkan dan lokasi sudah dipagar bambu. Sampah-sampah tersebut sudah dikantongi dan diangkut,” ujar Mamat Slamet kepada sukabumiupdate.com pada Jumat (25/4/2025).

Baca Juga: Tumpukan Sampah Cemari Jalan Perbatasan Ciracap-Waluran Sukabumi

Menurut Mamat, sampah yang dibersihkan didominasi oleh plastik bekas bungkus makanan ringan, mie instan, dan sebagian lainnya sudah dikemas dalam kantong. Ia mengungkapkan lokasi tersebut kerap menjadi tempat pembuangan sampah liar dan sudah beberapa kali dibersihkan. Namun masih saja ada warga yang membuang sampah di sana.

“Sudah beberapa kali dibersihkan, tapi tetap saja ada yang ngeyel (ngaliyed) buang sampah ke situ. Kami akan segera bersihkan kembali (jika ada lagi),” tegasnya.

Pemdes Pasirpanjang berharap masyarakat dapat lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan, terutama di area publik seperti bahu jalan.

Berita Terkait
Berita Terkini