Tanpa Pungutan! Disdikbud Imbau Perpisahan Siswa di Kota Sukabumi Digelar Sederhana

Sukabumiupdate.com
Selasa 22 Apr 2025, 13:47 WIB
Surat edaran Disdikbud Kota Sukabumi soal pelaksanaan kegiatan perpisahan siswa. | Foto: Istimewa

Surat edaran Disdikbud Kota Sukabumi soal pelaksanaan kegiatan perpisahan siswa. | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Sukabumi mengimbau seluruh satuan pendidikan mulai PAUD, SD, dan SMP negeri maupun swasta untuk melaksanakan perpisahan siswa dengan sederhana dan tidak memberatkan.

Kepala Disdikbud Kota Sukabumi Punjul Saepul Hayat mengatakan itu dilakukan untuk mengurangi beban biaya yang harus dikeluarkan sekolah maupun orang tua siswa tanpa mengurangi prinsip dasar perpisahan. “Kami sudah mengeluarkan surat imbauan ya. Intinya perpisahan di setiap sekolah agar dilakukan secara sederhana dan tidak ada pungutan,” kata dia kepada sukabumiupdate.com pada Selasa (22/4/2025).

Punjul juga menyarankan agar pihak sekolah dapat menyelenggarakan acara perpisahan di lingkungan sekolah dengan memaksimalkan fasilitas yang ada. “Karena ini merupakan momentum yang akan menjadi kenangan bagi para siswa, tapi dengan syarat dilakukan dengan sederhana dan tidak berlebih-lebihan dan disarankan untuk diselenggarakan di sekolah. Hal itu bertujuan untuk meminimalkan biaya yang akan dikeluarkan dibandingkan dengan mengadakan acara perpisahan di luar sekolah,” ujarnya.

Baca Juga: Sederhana dan Tak Memberatkan! Edaran Disdik Soal Perpisahan Sekolah di Kabupaten Sukabumi

Imbauan itu, kata Punjul, berlaku untuk seluruh sekolah yang ada di bawah naungan Disdikbud Kota Sukabumi, termasuk sekolah swasta. “Kita berharap semua ya, karena semua ada di bawah binaan Disdikbud, tetapi memang untuk swasta karena memang mereka dibentuk oleh masyarakat melalui yayasan tentu mereka memiliki kebijakan tersendiri dan biasanya momen perpisahan ini menjadi daya tarik untuk menarik minat siswa baru untuk menilai sekolah ini bonafide atau tidak,” jelas dia.

Meski demikian, Punjul berharap agar setiap sekolah dapat menjadikan kondisi ekonomi masyarakat saat ini menjadi pertimbangan utama untuk menyelenggarakan acara perpisahan.

“Saya berharap dengan perkembangan situasi saat ini, bagaimana kita harus mempunyai kepekaan seperti disampaikan oleh Pak Gubernur, kondisi ekonomi masyarakat sedang menurun sehingga momentum seperti ini jangan memberatkan bagi masyarakat,” katanya. (ADV)

Berita Terkait
Berita Terkini