Banjir Terjang Palabuhanratu Sukabumi, Satu Warga Dilaporkan Meninggal!

Sukabumiupdate.com
Sabtu 19 Apr 2025, 21:48 WIB
Kondisi jalan di Palabuhanratu Sukabumi yang terendam banjir akibat luapan air Sungai Cigangsa. (Sumber : SU/Ilyas).

Kondisi jalan di Palabuhanratu Sukabumi yang terendam banjir akibat luapan air Sungai Cigangsa. (Sumber : SU/Ilyas).

SUKABUMIUPDATE.com - Hujan deras yang mengguyur wilayah Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (19/4/2025) petang kembali memicu banjir di sejumlah titik. Air sungai yang meluap dengan cepat tidak hanya menyebabkan kemacetan parah, tetapi juga menelan korban jiwa.

Entis Sutisna (49 tahun), warga Kampung Cempaka Putih RT 05 RW 11, meninggal dunia setelah terpeleset saat mengendarai motor di sekitar jembatan belakang Kantor Setda Kabupaten Sukabumi. Lokasi tersebut juga dilaporkan turut terdampak luapan air saat kejadian. 

Lurah Palabuhanratu, Yadi Supriadi, membenarkan insiden tersebut. Ia bersama sejumlah pihak langsung turun ke lapangan setelah mendapat informasi dari warga dan tokoh pemuda setempat.

“Kami klarifikasi langsung ke lokasi. Menurut keterangan beberapa warga yang melihat kejadian, korban membawa motor lalu terpeleset dan mengalami kejang-kejang. Saat diperiksa oleh bidan setempat, korban dinyatakan meninggal dunia. Jadi, bukan karena terseret arus banjir, melainkan murni kecelakaan,” jelas Yadi kepada Sukabumiupdate.com Sabtu (19/04/2025).

Selain Entis, menurut Yadi ada juga seorang warga lainnya bernama Uyat dari RW 02, Kampung Cempaka Putih, turut mengalami luka setelah tertimpa dinding bangunan akibat derasnya aliran air. Korban langsung dilarikan ke IGD RSUD Palabuhanratu untuk mendapatkan perawatan.

Yadi juga mengingatkan pentingnya penanganan cepat terhadap kondisi sungai-sungai yang mengalami pendangkalan.

“Kami minta dinas terkait segera lakukan normalisasi sungai. Kejadian seperti ini kerap terulang, dan pendangkalan sungai jelas memperparah dampaknya,” tambahnya.

Berita Terkait
Berita Terkini