Disdik Sukabumi Prioritaskan Perbaikan Ruang Kelas SDN 3 Karangtengah yang Ambruk

Sukabumiupdate.com
Kamis 17 Apr 2025, 13:23 WIB
Kondisi ruang kelas SDN 3 Karangtengah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Disdik Kabupaten Sukabumi

Kondisi ruang kelas SDN 3 Karangtengah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Disdik Kabupaten Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sukabumi bergerak cepat menyikapi laporan kerusakan ruang kelas di SDN 3 Karangtengah, Kecamatan Cibadak, yang ambruk setelah hujan deras mengguyur wilayah itu dalam beberapa hari terakhir.

Menindaklanjuti laporan dari pengawas sekolah, Kepala Disdik Kabupaten Sukabumi Eka Nandang Nugraha langsung memerintahkan Kepala Bidang Sekolah Dasar (SD), Agus, turun langsung ke lokasi pada Kamis (17/4/2025) untuk melakukan peninjauan ke lokasi.

"Kami menerima laporan dari pengawas SD terkait bangunan sekolah yang mengalami kerusakan. Hari ini saya cek langsung ke lokasi untuk melihat kondisi sebenarnya," ujar Agus.

Baca Juga: Bullying Bocah SD oleh Siswi SMP di Sukabumi, Kadisdik Pastikan Hak Korban Terpenuhi

Menurut Agus, kerusakan diduga diakibat bangunan yang sudah termakan usia dan tingginya curah hujan. "Bangunan itu memang sudah cukup lama berdiri dan kondisinya perlu perhatian khusus. Karena itu, kami akan menjadikan perbaikan ruang kelas ini sebagai prioritas," jelasnya.

Disdik Kabupaten Sukabumi berkomitmen renovasi ruang kelas dapat dilakukan secepat mungkin dan ditargetkan selesai dalam tahun anggaran berjalan. "Kami berharap proses rehabilitasi ini bisa segera dilakukan agar siswa-siswi kembali belajar dengan nyaman dan aman," kata Agus. (ADV)

Berita Terkait
Berita Terkini