Kalak BPBD Imbau Warga Sukabumi Tetap Waspada, Cuaca Ekstrem Masih Mengintai

Sukabumiupdate.com
Selasa 15 Apr 2025, 00:29 WIB
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Sukabumi, Deden Sumpena | Foto : Ilyas Supendi

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Sukabumi, Deden Sumpena | Foto : Ilyas Supendi

SUKABUMIUPDATE.com - Musim hujan yang terus mengguyur wilayah Sukabumi dalam beberapa hari terakhir. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi menghimbau kepada masyarakat agar tetap waspada.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Sukabumi, Deden Sumpena, mengingatkan bahwa cuaca ekstrem masih berpotensi terjadi dan bisa memicu bencana hidrometeorologi seperti longsor, banjir, hingga pohon tumbang.

"Kami imbau masyarakat untuk tetap waspada. BMKG mengeluarkan pembaruan prakiraan cuaca setiap dua jam. Kami minta masyarakat mengikuti informasi resmi agar bisa mengantisipasi dampaknya," ujarnya Senin (14/4/2025).

Baca Juga: BPBD Sukabumi: 11 Rumah dan 50 Ha Sawah Terendam Luapan Sungai Cipangasahan Cibadak

Menurutnya, antisipasi sejak awal menjadi kunci untuk meminimalkan risiko, apalagi wilayah Sukabumi memiliki banyak daerah rawan bencana seperti perbukitan dan daerah aliran sungai.

"Jika ada tanda-tanda berpotensi longsor atau potensi bencana lainnya, segera mengevakuasi mandiri ke yang lebih aman," tambah Deden. (Adv)

Berita Terkait
Berita Terkini