Dampak Hujan Deras, 4 Keluarga di Purabaya Sukabumi Hidup dalam Ancaman Tanah Longsor

Sukabumiupdate.com
Senin 14 Apr 2025, 15:08 WIB
Kondisi longsor yang mengancam rumah warga di Kampung Muara RT 01/RW 04 Desa Purabaya, Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa

Kondisi longsor yang mengancam rumah warga di Kampung Muara RT 01/RW 04 Desa Purabaya, Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Hujan deras yang mengguyur Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi, sejak siang hingga tengah malam, menyebabkan terjadinya tanah longsor di Kampung Muara RT 01/RW 04 Desa Purabaya, Minggu, 13 April 2025 sekira pukul 14.15 WIB.

Longsor terjadi pada halaman lingkungan dengan tinggi tebing sekitar 18 meter, panjang 12 meter, dan lebar 1,5 meter. Menurut laporan dari Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Purabaya, Yanto Prayitno, longsor disebabkan gerusan air Sungai Cibening yang meluap akibat curah hujan tinggi dan durasi hujan yang lama.

“Curah hujan yang cukup deras dan lama dari siang hingga malam hari telah memicu terjadinya longsor. Material longsor berasal dari tebing di sekitar permukiman warga yang kondisinya memang cukup rawan,” ujar dia kepada sukabumiupdate.com pada Senin (14/4/2025).

Baca Juga: Banjir Dimana-mana, Sukabumi Diguyur Hujan Deras Juga Picu Longsor

Akibat kejadian ini, lanjut Yanto, satu rumah warga terancam. Rumah ini dihuni empat keluarga dengan total 11 jiwa, yaitu: keluarga Gungun (3 jiwa), Mulyana (3 jiwa), Indra (4 jiwa), dan Rukoyah (1 jiwa). Tak ada korban jiwa dalam bencana ini, namun warga diminta tetap waspada mengingat potensi longsor susulan masih bisa terjadi.

"Kami telah berkoordinasi dengan Camat, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Satpol PP, dan Pemerintah Desa Purabaya untuk melakukan penanganan awal dan pemantauan di lokasi. Taksiran kerugian masih dalam proses penghitungan. Saat ini yang terpenting memastikan keselamatan warga dan mengantisipasi kejadian serupa di titik rawan lainnya,” kata Yanto.

Berita Terkait
Berita Terkini