BPBD: 20 Kejadian Bencana dampak Cuaca Ekstrem Hantam Kota Sukabumi dalam Dua Bulan

Sukabumiupdate.com
Rabu 05 Mar 2025, 16:35 WIB
Petugas BPBD Kota Sukabumi menangani salah satu titik bencana. | Foto: Website Kota Sukabumi

Petugas BPBD Kota Sukabumi menangani salah satu titik bencana. | Foto: Website Kota Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Sepanjang Januari dan Februari 2025, terjadi 20 kali fenomena cuaca ekstrem di Kota Sukabumi. Ini diungkapkan Kepala Seksi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi, Suhendar, pada 5 Maret 2025.

Suhendar menerangkan cuaca ekstrem yang memicu berbagai bencana seperti bangunan ambruk dan banjir terjadi di seluruh kecamatan dengan total area terdampak 320 meter persegi. “Baros luas wilayahnya yang terdampak cuaca ekstrem adalah 13 m2, Lembursitu 96 m2, Cibeureum 20 m2, Citamiang 10 m2, Warudoyong 122 m2, Gunungpuyuh 15 m2, dan Cikole 44 m2,” ujarnya.

Baca Juga: Mitigasi Bencana, BPBD Kota Sukabumi Gencarkan Monitoring Wilayah Rawan Banjir

Pada rentang waktu yang sama, BPBD juga mencatat tiga kali angin puting beliung di wilayah Kecamatan Lembursitu dan Gunungpuyuh. Terjadi pula satu kali kebakaran di area permukiman. “Total kerugian materiil akibat bencana diperkirakan Rp 446.350.000,” kata Suhendar.

Suhendar mengimbau masyarakat agar tetap mewaspadai berbagai potensi bencana di antaranya dengan tidak membuang sampah sembarangan serta membersihkan saluran air secara berkala untuk menghindari timbulnya bencana banjir. (ADV)

Sumber: Website Kota Sukabumi

Berita Terkait
Berita Terkini