7 Jiwa Mengungsi! Kebakaran Hanguskan Rumah Titih di Purabaya Sukabumi

Selasa 11 Februari 2025, 13:57 WIB
Kebakaran rumah di Kampung Puspadaya RT 10/03 Desa Margaluyu, Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi, Selasa (11/2/2025). | Foto: P2BK Purabaya

Kebakaran rumah di Kampung Puspadaya RT 10/03 Desa Margaluyu, Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi, Selasa (11/2/2025). | Foto: P2BK Purabaya

SUKABUMIUPDATE.com - Rumah berukuran 6x10 meter yang dihuni dua keluarga dengan total tujuh jiwa di Kampung Puspadaya RT 10/03 Desa Margaluyu, Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi, kebakaran pada Selasa (11/2/2025) sekira pukul 08.00 WIB.

P2BK Purabaya, Yanto Prayitno, menyebut kebakaran bermula saat pemilik rumah yakni Ibu Titih memasak menggunakan tungku kayu bakar. Setelah memasak, dia menduga api telah padam dan meninggalkan dapur sebentar untuk melihat orang tuanya yang sudah tua dan sakit.

"Tak lama, terdengar percikan api dari dapur. Saat diperiksa, api sudah merambat dan membesar. Ibu Titih segera menyelamatkan penghuni rumah lainnya, termasuk suaminya Asep Saepudin (40 tahun) serta anak-anaknya, Sendi (21 tahun), Ramli (16 tahun), dan Jihan (3 tahun). Warga segera berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya sambil menunggu kedatangan tim Damkar dari Sektor 9 Sagaranten," kata dia kepada sukabumiupdate.com.

Baca Juga: Kebakaran Habiskan Rumah Panggung di Cidadap Sukabumi, Lima Orang Mengungsi

Akibat kejadian ini, rumah rusak berat, namun taksiran kerugian masih dalam kajian.

"Kami segera melakukan koordinasi dengan perangkat desa, kecamatan, Koramil, Polsek, dan Damkar untuk penanganan lebih lanjut. P2BK bersama unsur Forkopimcam, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Satpol PP, dan Tagana membantu pemadaman api secara manual serta memberikan imbauan kepada warga agar lebih waspada terhadap potensi kebakaran. Saat ini tim masih melakukan pendataan untuk menentukan kebutuhan darurat bagi korban, termasuk bahan bangunan untuk perbaikan rumah," ujar Yanto.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat11 Februari 2025, 19:36 WIB

Dampak Buruk Kurang Tidur dan Cara Mengatasinya

Kurang tidur bukan hanya bikin lelah, tapi juga bisa memicu gangguan konsentrasi, menurunkan imun, hingga meningkatkan risiko penyakit jantung. Yuk, atur pola tidur agar tubuh tetap sehat dan produktif!
Tidur cukup = tubuh sehat! Kurang tidur bisa bikin daya ingat melemah, berat badan naik, bahkan meningkatkan risiko penyakit. Jangan sepelekan waktu istirahatmu! (Sumber : freepik/@jcomp)
Food & Travel11 Februari 2025, 19:30 WIB

Eksotisnya CARD Serang Banten, Hutan Rawa Pegunungan Satu-satunya di Pulau Jawa!

Luas kawasan Cagar Alam Rawa Danau mencapai 3.542,70 hektar.
CARD Serang Banten, Hutan Rawa Pegunungan Satu-satunya di Pulau Jawa. Foto: IG/@exploreserang
Bola11 Februari 2025, 19:03 WIB

Dilema Rafael Struick: Antara Timnas Indonesia dan Karier di Klub

Rafael Struick kehilangan menit bermain di Brisbane Roar usai membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. Situasi ini bisa berdampak pada kariernya di klub dan Timnas. Apa yang sebenarnya terjadi?
Rafael Struick terpinggirkan di Brisbane Roar usai Piala AFF 2024. Apakah keputusan membela Timnas berdampak pada karier klubnya?  (Sumber : Instagram/@rafaelstruick)
Sehat11 Februari 2025, 19:00 WIB

Tak Hanya Bagus untuk Imun, Ini 6 Manfaat Konsumsi Jahe Hangat Sebelum Tidur

Selamat mencoba konsumsi jahe hangat sebelum tidur dan semoga tidur Anda semakin nyenyak dan nyaman!
Ilustrasi. Air Jahe Tak Hanya Bagus untuk Imun, Ini Manfaat Konsumsi Jahe Hangat Sebelum Tidur (Sumber : Freepik/@Ra)
Produk11 Februari 2025, 18:49 WIB

Menengok Galeri IKM Kerajinan Limbah Kerang di Ujunggenteng, Dorong Kreativitas Warga Pesisir

Galeri ini diharapkan menjadi wadah bagi para pengrajin lokal, khususnya yang memanfaatkan limbah kayu dan kerang dari pesisir Pantai Ujunggenteng Sukabumi.
Produk kerajinan berbahan limbah kayu dan kerang yang dipamerkan di gedung galeri IKM Ujunggenteng Sukabumi. (Sumber Foto: SU/Ragil Gilang)
Film11 Februari 2025, 18:30 WIB

Sinopsis Drama Korea Newtopia, yang Dibintangi Jisoo BLACKPINK dan Park Jung Min

Jisoo BLACKPINK akhirnya kembali membintangi drama korea terbaru berjudul Newtopia yang telah tayang pada Jumat, 7 Februari 2025 di Prime Video.
Sinopsis Drama Korea Newtopia, yang Dibintangi Jisoo BLACKPINK dan Park Jung Min (Sumber : Instagram/@primevideoid)
Life11 Februari 2025, 18:10 WIB

Kelompok Mata Air Cidadap, Cara Warga di Cidahu Sukabumi Menjaga Air Tetap Lestari

Pengarah Kelompok Mata Air, Asep Awaludin, mengungkapkan sebelum terbentuknya kelompok ini, masyarakat kerap mengalami kekeringan saat musim kemarau.
Papan penjelasan program kolam resapan air, yang digagas kelompok mata air cidadap Cidahu Sukabumi (Sumber: dok kelompok mata air)
Life11 Februari 2025, 18:00 WIB

Doa Saat Dilanda Kegalauan dan Kesusahan Hidup, Diajarkan Langsung Rasulullah SAW

Ingatlah, Allah SWT selalu bersama kita dalam setiap kesulitan. Dengan berdoa dan berusaha, kita akan menemukan jalan keluar dari setiap permasalahan.
Ilustrasi. Doa ini dapat diamalkan saat umat Muslim mengalami galau dan kesusahan hidup. (Sumber : Pexels/AlenaDarmel)
DPRD Kab. Sukabumi11 Februari 2025, 17:55 WIB

Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Bicara Konservasi Air dan Pemberdayaan Masyarakat

Aang hadir bersama Wakil Bupati terpilih Kabupaten Sukabumi, Andreas, yang disambut antusias oleh warga serta pelajar SDN 1 Cidadap, Desa Girijaya, sekitar pukul 10.00 WIB.
Kedua dari kiri, Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Aang Herlan Hudaya dampingi Wabup terpilih tinjau gerakan konservasi lingkungan di Cidahu (Sumber: dok dprd kabupaten sukabumi)
Life11 Februari 2025, 17:51 WIB

Produktif Tanpa Stres: Rahasia Mengatur Waktu dengan Cerdas

Kelola waktumu dengan lebih efektif menggunakan strategi manajemen waktu yang tepat! Dengan teknik Eisenhower, Pomodoro, dan kebiasaan kerja cerdas lainnya, kamu bisa meningkatkan produktivitas tanpa merasa kewalahan.
Rahasia produktivitas: Fokus pada hal yang penting, gunakan waktu dengan bijak, dan jangan lupa istirahat! Yuk, atur harimu dengan lebih efektif dan raih lebih banyak pencapaian! (Sumber : freepik/@stockking)