Pedagang Kantin SD di Sukabumi Dukung Makan Bergizi Gratis Meski Omzet Turun

Sabtu 11 Januari 2025, 14:19 WIB
Kantin di SDN Cipaku Ujunggenteng Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ragil)

Kantin di SDN Cipaku Ujunggenteng Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ragil)

SUKABUMIUPDATE.com - Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN Cipaku, Desa Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi sejak lima hari yang lalu membawa dampak bagi pedagang kantin di lingkungan sekolah itu.

Salah satu pedagang, Inem (45 tahun), yang sudah berjualan sejak 2015 mengakui adanya penurunan omzet dagang sejak program ini berjalan.

"Biasanya sehari bisa dapat Rp300 ribu, sekarang turun jadi Rp200 ribu. Anak-anak lebih banyak membeli keperluan sekolah seperti pensil, pulpen, atau penghapus. Kalau makanan, itu juga ada namun mereka lebih memilih minuman ringan atau snack saja," ujar Inem kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (11/1/2025).

Meski demikian, ia tetap mendukung program makan bergizi gratis ini karena dirasa membantu siswa dan meringankan beban orang tua mereka. "Ya gak apa-apa ada penurunan, mungkin yang biasa jualan nasi goreng, mie akan diganti dengan jualan keperluan sekolah," ungkapnya.

Baca Juga: Diganti Bihun, Menu Makan Bergizi Gratis Hari Ke-5 di SDN Cipaku Sukabumi Tanpa Nasi

Kepala SDN Cipaku, Saleh, menambahkan bahwa di lingkungan sekolahnya terdapat 10 kantin. Namun, tidak semuanya buka setiap hari karena pemilik warung sering kali memiliki kesibukan lain atau mempertimbangkan kondisi cuaca.

"Penurunan omzet mungkin dirasakan, tetapi kami juga melihat dampak positifnya. Sampah plastik dan sterofoam di lingkungan sekolah berkurang drastis. Biasanya ada hingga empat tong sampah, sekarang hanya satu tong," ungkap Saleh.

Ia juga mengapresiasi program makan bergizi gratis yang diinisiasi Presiden Prabowo Subianto ini. Saleh menegaskan bahwa pihak sekolah akan segera mensosialisasikan program ini kepada orang tua agar mereka dapat memanfaatkan uang jajan anak untuk menabung, mengingat kebutuhan makan di sekolah sudah terpenuhi.

"Program makan bergizi gratis ini diharapkan tidak hanya membantu kesehatan siswa tetapi juga mengajarkan kebiasaan baik, seperti mengurangi sampah plastik dan mendorong perilaku hemat. Meski ada tantangan bagi pedagang kantin, kolaborasi dan dukungan semua pihak akan memperkuat manfaat program ini untuk masyarakat," ungkapnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi15 Februari 2025, 23:30 WIB

Kebakaran Hanguskan Rumah di Cibitung Sukabumi Diduga Akibat Korsleting Listrik

Saat kejadian, pemilik rumah sedang berada di luar. Saksi melihat api pertama kali muncul dari atap ruangan tengah
Kebakaran di Kampung Padajaya RT 08/06, Desa Talaga Murni, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi (Sumber : Dok damkar)
Sukabumi15 Februari 2025, 23:11 WIB

Mobil Tabrak Motor dan Gerobak Risol di Cicurug Sukabumi Tiga Orang Luka Berat

Kapolsek Cicurug, Kompol Mangapul Simangunsong, menyatakan kecelakaan bermula ketika Daihatsu Pick Up F 8026 AP yang dikemudikan oleh Hildan Burdin (24 tahun) melaju dari arah timur ke barat (Sukabumi-Bogor).
Mobil yang terlibat kecelakaan di Cicurug Sukabumi (Sumber:Dok polsek)
Life15 Februari 2025, 22:24 WIB

Social Battery: Kenapa Kita Cepat Lelah Bersosialisasi dan Bagaimana Mengatasinya?

Merasa cepat lelah saat bersosialisasi? Itu tanda social battery kamu habis! Kenali penyebabnya dan temukan cara efektif untuk mengisi ulang energi sosial agar tetap nyaman dalam interaksi sehari-hari.
Social battery yang habis bisa bikin interaksi terasa melelahkan. Kenali cara mengatasinya agar tetap nyaman bersosialisasi! (Sumber : freepik)
Nasional15 Februari 2025, 20:24 WIB

Sri Mulyani Tegaskan Kampus Tak Boleh Naikkan UKT di Tengah Pemangkasan Anggaran

Menkeu Sri Mulyani melarang kampus menaikkan UKT meski ada pemangkasan anggaran. Ia menegaskan biaya pendidikan tidak terdampak, sementara dana operasional kampus hanya dipotong pada belanja non-esensial.
Sri Mulyani berbicara di rapat rekonstruksi anggaran dengan Komisi XI DPR RI di gedung DPR RI, Jakarta (Sumber : Youtube/@tvrparlemen)
Sehat15 Februari 2025, 20:02 WIB

Mental Health Survey: 15,5 Juta Remaja Indonesia Alami Masalah Kesehatan Mental, Apa Kabar GenRe?

Data ini kembali ditegaskan oleh Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga atau Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).
Ilustrasi masalah kesehatan mental (Sumber : pexels.com/@Inzmam Khan)
Film15 Februari 2025, 20:00 WIB

7 Perbedaan Hollywood dan Bollywood dalam Dunia Perfilman

Meskipun Hollywood dan Bollywood memiliki perbedaan dalam gaya, tema, dan produksi, keduanya memberikan kontribusi besar pada dunia perfilman dan hiburan.
Ilustrasi. Perbedaan Hollywood dan Bollywood dalam Dunia Perfilman (Sumber : Freepik/@freepik)
Life15 Februari 2025, 19:00 WIB

Sejarah Jembatan Cirahong Tasikmalaya-Ciamis dan Kisah Mistis yang Menyelimutinya

Menurut Sejarah, Jembatan Cirahong menjadi penghubung penting antara wilayah perbatasan Kabupaten Tasikmalaya dan Kabupaten Ciamis, memfasilitasi mobilitas penduduk dan distribusi hasil bumi.
Sejarah Jembatan Cirahong Tasikmalaya-Ciamis dan Kisah Mistis yang Menyelimutinya. Foto: X/@potretlawas
Bola15 Februari 2025, 18:00 WIB

Link Live Streaming Persebaya Surabaya vs PSBS Biak di BRI Liga 1

Berikut ini link live streaming Persebaya Surabaya vs PSBS Biak yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu, 15 Februari 2025 mulai pukul 19.00 WIB.
Persebaya Surabaya vs PSBS Biak (Sumber : Vidio)
DPRD Kab. Sukabumi15 Februari 2025, 17:44 WIB

Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi Kaji Terap Raperda Investasi ke DPMPTSP Sumedang

Kunjungan ini dipimpin oleh Ketua Komisi I, Iwan Ridwan, dalam rangka penyusunan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Investasi dan Kemudahan Berusaha di Kabupaten Sukabumi.
Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi melakukan kunjungan kaji terap ke Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Sumedang pada Jumat, 14 Februari 2025. (Sumber: dok dprd)
Sukabumi15 Februari 2025, 17:30 WIB

Salahkan Rem, Sopir Truk Jadi Tersangka Kecelakaan Maut di Palabuhanratu Sukabumi

Dalam kecelakaan ini, truk yang dikemudikan Deden terguling dan menimpa minibus rombongan wisatawan.
Dok. Truk terguling timpa mobil di Citarik Sukabumi | Foto: Ilyas Supendi