SUKABUMIUPDATE.com - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI Perjuangan) Kota Sukabumi hari ini mengelar peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 yang dipusatkan di kantor DPC PDI Perjuangan di Kecamatan Baros, Jumat (10/1/2025).
Kegiatan peringatan HUT PDI Perjuangan ke-52 ini dikemas secara sederhana dengan mengikuti pidato politik Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang diikuti oleh seluruh fungsionaris Pengurus DPC PDI Perjuangan, anggota fraksi, serta kader PDI Perjuangan lainnya.
"Kegiatan HUT partai untuk tahun ini kita tidak mengadakan acara di daerah, tapi kita mengikuti untuk sementara sesuai arahan ketua umum, bahwa semua kader PDIP seluruh Indonesia khususnya DPC kota/kabupaten se Indonesia untuk mengikuti zoom acara yang dilaksanakan oleh DPP partai terkait HUT partai yang ke 52," ujar Ketua DPC PDIP Kota Sukabumi, Iwan Adhar Ridwan kepada awak media. "Semoga dengan bertambahnya usia, partai kita semakin kuat, solid, kokoh dan semakin jaya," ucapnya penuh harap.
Iwan pun mengungkapkan kebanggaannya karena pada musim Pilkada tahun 2025 ini jagoan PDIP yaaitu Ayep Zaki-Bobby Maualana, menjadi pemenang di Kota Sukabumi. "Alhamdulillah, dalam kontestasi Pilkada yang diselenggarakan oleh KPU tahun 2024-2029 Alhamdulillah dukungan kita dapat," terangnya.
Baca Juga: Pasangan AYEUNA Terima Persetujuan PAN untuk Pilwalkot Sukabumi, PDIP dan PPP Menyusul
"Saya sudah menitip pesan kepada beliau (Ayep Zaki-Bobby Maulana) apa yang menjadi visi misi beliau harus dijalankan, salah satunya Alhamdulillah di tahun 2025 insyaallah sudah berjalan seperti intensif RT RW, marbot, linmas itu akan direalisasikan di tahun 2025 sekarang," tambahnya.
Ditempat yang sama, Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Sukabumi, Raden Koesoemo Hutaripto mengatakan HUT ke-52 kali ini dengan mengambil tema "Api Perjuangan Nan Tak Kunjung Padam" sebagai momen kader PDI Perjuangan berkomitmen untuk terus berjuang mengupayakan negara yang demokratis masyarakat adil dan makmur.
Selain itu, kata Raden, momentum HUT PDI Perjuangan ke-52 ini juga sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas kader partai yang lebih handal. “Untuk pembangunan kader, di PDI Perjuangan dari dulu sudah mempunyai wadah yang khusus melatih para kader partai,” jelasnya.
Mengenai tingkatan kader sendiri, Raden Koesoemo menjelaskan bahwa PDI Perjuangan mempunyai sarana melatih kader di sekolah partai, yang terdiri dari kader pratama, madya, dan utama. “Nanti kita akan melaksanakan sekolah Kader untuk ketiga jenjang kader tersebut,” lanjutnya.
Selanjutnya, kata Raden, dirinya selaku ketua DPC BMI Kota Sukabumi akan terus berupaya untuk merekrut kader muda. “Mereka nantinya akan di didik dengan harapan akan menjadi kader PDI Perjuangan di masa depan,” tuturnya.
Raden mengungkapkan meskipun saat ini kita tidak bekerjasama dengan pemerintah di tingkat pusat, namun khusus di Kota Sukabumi dengan terpilihnya pasangan Ayep Zaki dan Bobby Maulana sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi, akan membuat Kota Sukabumi yang lebih kondusif dan lebih adem untuk semua. “Tentu saja mempunyai kewajiban untuk membuat Kota Sukabumi lebih kondusif dan lebih adem,” jelasnya.
Ia menambahkan, setelah nanti pelantikan walikota-wakil walikota, dirinya akan langsung mengawal semua janji kampanye untuk kesejahteraan masyarakat. “PDI Perjuangan Kota Sukabumi akan langsung gas pol terus mengawal 19 janji politik yang disampaikan saat kampanye dan mengawal janji kepada masyarakat kota Sukabumi,” pungkasnya.
Reporter magang: Turangga Anom