SUKABUMIUPDATE.com - Hujan deras yang mengguyur sebagian wilayah Kabupaten Sukabumi, pada Rabu (20/11/ 2024), mengakibatkan longsor di Kampung Cisarandi RT 1/1, Desa Lebaksari, Kecamatan Parakansalak. Longsor terjadi sekitar pukul 01.00 WIB.
Sekretaris Kecamatan Parakansalak, Iyus Mulyana, mennyebutkan akibat longsor halaman belakang rumah warga terbawa sepanjang 15 meter, tinggi 5 meter, dan lebar 3 meter.
“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Total keluarga yang terdampak adalah 3 KK, yakni Bapak Parman, Pendi, dan Anwar, dengan total sebanyak 10 jiwa,” ungkap Iyus dalam keterangannya.
Baca Juga: Imbas Longsor Tutup Jalan di Nyalindung Sukabumi, Macet Mengular Hingga 2 Km
Meskipun demikian, Iyus menuturkan bahwa rumah milik ketiga keluarga tersebut masih dapat ditempati. Namun, mereka diminta untuk tetap waspada terhadap potensi longsor susulan.
"Saat ini, kerugian materiil masih dalam proses kajian lebih lanjut oleh pihak terkait. Adapun bantuan yang dibutuhkan berupa bronjong atau karung, batu belah, dan sembako untuk membantu warga terdampak," katanya.
Setelah kejadian, sambung Iyus, Forkopimcam Parakansalak langsung berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah desa, RT setempat, dan Tim Tagana untuk memastikan langkah-langkah penanganan. “Kami sudah memberikan himbauan kepada warga agar tetap waspada," tandasnya.