Gagal Nyalip di Tikungan, Pemotor Luka Berat usai Tabrak Truk di Jalan Cikidang Sukabumi

Kamis 07 November 2024, 14:22 WIB
Kolase foto kendaraan yang terlibat kecelakaan di jalan raya Cikidang Sukabumi, Kamis (7/11/2024). (Sumber Foto: Satlantas Polres Sukabumi)

Kolase foto kendaraan yang terlibat kecelakaan di jalan raya Cikidang Sukabumi, Kamis (7/11/2024). (Sumber Foto: Satlantas Polres Sukabumi)

SUKABUMIUPDATE.com - Kecelakaan lalu lintas melibatkan sepeda motor dengan truk terjadi di Jalan Raya Cikidang Km 01, Kampung Anggayuda, Desa Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. Pemotor mengalami luka berat akibat kejadian ini.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Sukabumi, Ipda M Yanuar Fajar mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Kamis (7/11/2024) sekitar pukul 10.00 WIB.

Berawal saat sepeda motor Honda Beat Street nopol F 5789 UBQ yang dikendarai oleh Mandah (47 tahun) dan membonceng Entin (36 tahun), melaju dari arah Cibadak menuju Cikidang. Kecelakaan terjadi saat korban mencoba menyalip kendaraan lain di tikungan.

"Setibanya di tempat kejadian, kendaraan melintasi jalan menikung ke kiri dan diduga berusaha mendahului kendaraan di depannya, sehingga mengalami out of control ke kanan jalan," kata Fajar.

Nahas pada saat yang bersamaan, dari arah berlawanan datang kendaraan Toyota Dyna Dump Truck F 8461 WU yang dikemudikan oleh Muhamad Jamaludin (23 tahun).

"Karena jarak sudah terlalu dekat, kecelakaan tersebut tidak dapat dihindarkan," kata Fajar.

Baca Juga: Sumantri Alami Patah Paha Usai Tabrakan Motor VS Pick Up di Waluran Sukabumi

Akibat kejadian ini, Mandah mengalami luka berat dan dilarikan ke RSUD Sekarwangi. Sejumlah video amatir yang merekam Mandah terkapar dengan mulut berdarah di tengah jalan pun beredar di media sosial. Sepeda motornya pun alami kerusakan yang parah di bagian depan.

"Korban (Mandah) mengalami cedera kepala sedang, luka sobek di kaki kanan, dan luka lecet di tangan kiri," tuturnya.

Sementara itu penumpang sepeda motor, Entin, menurut Fajar mengalami luka ringan.

"Berupa fraktur di tangan kiri dan luka lecet di kaki kanan," jelasnya.

Kedua korban diketahui merupakan warga Desa Cikiray Kecamatan Cikidang.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Musik07 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu You're Still The One Shania Twain

Lagu You're Still The One Shania Twain adalah balada romantis yang menceritakan kisah cinta yang bertahan lama meskipun banyak tantangan.
Official Music Video Lagu You're Still The One Shania Twain. Foto: YouTube/Shania Twain
Sukabumi07 November 2024, 16:47 WIB

Perumdam TJM Kalapanunggal Sukabumi Antisipasi Gangguan Layanan selama Musim Hujan

Petugas Perumdam TJM Sukabumi cabang Kalapanunggal pun disiagakan di lapangan.
Apel pagi di halaman kantor Perumdam TJM Kalapanunggal, Kamis (7/11/2024).  | Sumber Foto : Perumdam TJM
Nasional07 November 2024, 16:37 WIB

Makin Parah! Judi Online Diakses Anak 10 tahun, Transaksi 2024 Capai Rp283 Triliun

Perjudian dengan piranti digital ini bahkan sudah diakses anak-anak usia 10 tahun, total transaksi hingga Oktober 2024 bahkan sudah melebihi transaksi judi online tahun sebelumnya.
gerakan stop judi online (Sumber: istimewa)
Film07 November 2024, 16:30 WIB

Penuh Bintang Ternama, Berikut 15 Drama Korea Terbaru di November 2024

November 2024 ini akan banyak sekali drama korea terbaru dengan berbagai genre menarik yang pastinya akan menghibur para pecinta drakor di Indonesia.
Penuh Bintang Ternama, Berikut 15 Drama Korea Terbaru di November 2024 (Sumber : X/@kdrama_menfess)
Sukabumi07 November 2024, 16:19 WIB

Gaji ASN di Sukabumi Belum Cair Karena Terkendala SIPD, Sekda: Selalu Ngelag!

Gaji ASN Kabupaten Sukabumi di November 2024 ini belum cair, Sekda Ade sebut sistem SIPD Kemendagri sering ngelag.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman. (Sumber Foto: Istimewa)
Food & Travel07 November 2024, 16:00 WIB

3 Wisata Sejarah di Banten yang Menarik untuk Dikunjungi, Bisa Liburan Sambil Belajar!

Banten memang memiliki sejumlah tempat wisata bersejarah yang menarik untuk dikunjungi.
Banten memang memiliki sejumlah tempat wisata bersejarah yang menarik untuk dikunjungi. (Sumber : Instagram/@iqbalwaladi/@explore_serang).
Sehat07 November 2024, 15:50 WIB

Pemkab Sukabumi Bersiap Hadapi Survei Kemenkes Terkait Kondisi Gizi Anak Balita

SSGI adalah program pemerintah pusat melalui Kemenkes untuk mengevaluasi kondisi gizi masyarakat, khususnya pada anak balita.
Sekda Ade dan Dinkes Kabupaten Sukabumi menggelar rapat persiapan SSGI 2024 Kemenkes RI. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Life07 November 2024, 15:30 WIB

Asal Usul Seblak, Babangi Hingga Kerupuk Leor yang Khas dengan Bumbu Kencur

Salah satu keunikan dari seblak adalah aromanya yang khas karena penggunaan kencur, yang memberikan rasa dan aroma yang berbeda dari hidangan lainnya.
Seblak Parasmanan. Foto: IG/taichansenayan.plg
Sukabumi07 November 2024, 15:06 WIB

Disnakertrans: 318 Pekerja Sukabumi di-PHK Sejak Awal 2024, Sebagian Karena Indisipliner

Ratusan korban PHK itu merupakan karyawan di 13 perusahaan padat karya yang ada di wilayah utara Kabupaten Sukabumi.
Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Sukabumi Usman Jaelani. (Sumber : Istimewa)
Inspirasi07 November 2024, 15:00 WIB

Loker Staff Produksi dan Staff Outlet dengan Penempatan di Cibadak, Yuk Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Staff Produksi dan Staff Outlet dengan Penempatan di Cibadak, Yuk Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik/@freepik)