Pulang Antar Suami Berangkat Kerja, Kronologi Motor IRT Dirampas Begal di Mangkalaya

Rabu 30 Oktober 2024, 20:08 WIB
Petugas Kepolisian saat lakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di Jalan Bencoy, Kampung Cijeruk, Desa Mangkalya, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi | Foto : Istimewa

Petugas Kepolisian saat lakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di Jalan Bencoy, Kampung Cijeruk, Desa Mangkalya, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi | Foto : Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Kejadian nahas menimpa Y (37 tahun) seorang Ibu Rumah Tangga (IRT). Motornya dirampas tiga orang begal usai antarkan suami berangkat kerja ke Jakarta. Pembegalan terjadi di Jalan Cibencoy, Kampung Cijeruk, Desa Mangkalaya, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi pada Rabu dini hari (30/10/2024) sekira pukul 03:15 WIB.

Kasubsi Pengelola Informasi dan Dokumentasi Multimedia (PIDM) Humas Polres Sukabumi Kota Ipda Ade Ruli mengatakan peristiwa bermula ketika Y bersama seorang anaknya mengendarai motor Honda Beat bernopol F 2684 QH hendak pulang usai mengantar suami ke pertigaan Mangkalaya (Jalur Lingkar Selatan).

“Keterangan sementara korban telah mengantarkan suaminya ke jalur, bertiga dengan anaknya, lalu pulang lagi, pada saat pulang terjadi kejadian tersebut (pembegalan),” ujar Ade kepada sukabumiupdate.com, Rabu (30/10/2024).

Ade menyebut, perampasan itu dilakukan oleh tiga orang tidak dikenal dengan cara menghentikan laju kendaraan korban secara paksa lalu mengancamnya dengan sebilah celurit. “Pelaku terlebih dahulu menghadang korban dari arah depan dengan motornya, kemudian salah seorang pelaku mengancam dengan satu buah senjata tajam jenis celurit,” kata dia.

Lebih lanjut, salah satu pelaku disebut mengancam korban sambil merampas kunci motor dari tangan korban hingga akhirnya motor korban berhasil dirampas dan para pelaku berhasil melarikan diri. “Selanjutnya, pelaku mengambil sepeda motor tersebut dan di bawa kabur oleh pelaku,“ pungkasnya.

Baca Juga: Nyaris Dibegal di Jalur Sukabumi, Traveler Asal Bogor Terpaksa Nginap di Polsek

Baca Juga: Begal Motor Teror Warga Sukabumi, Korbannya Ibu Rumah Tangga di Mangkalaya

Hingga saat ini, polisi mengaku masih melakukan penyelidikan dan melakukan pengejaran terhadap para pelaku begal yang berhasil melarikan diri.

Sebelumnya diberitakan, aksi begal tersebut terekam CCTV yang ada di sekitar lokasi kejadian, Kampung Cijeruk Desa Mangkalaya Kecamatan Gunungguruh Kabupaten Sukabumi. Ada dua kamera yang merekam saat korban dihadang oleh dua pelaku yang menggunakan sepeda motor.

Dalam rekaman aksi begal berlangsung sekitar pukul 03.13 WIB. Terlihat dua pelaku yang mengendarai motor menghadang laju korban yang saat itu menggunakan kendaraan roda dua.

Salah satu pelaku (yang dibonceng) turun dari motor, sedangkan yang membawa motor langsung mengacungkan senjata (diduga jenis samurai atau celurit panjang) mendekati korban. Saat itu juga terlihat pengendara lain melintas, namun tak berhenti hanya melambat laju kendaraan dan langsung tancap gas.

Pelaku yang berhasil mengambil paksa motor korban langsung kabur. Sedangkan korban berlari ke arah sebaliknya, mencari pertolongan.

“Video ini viral di grup warga mangkalaya. Korbannya itu ibu rumah tangga, warga mangkalaya juga. Memang terlihat ada motor melintas saat kejadian, kemungkinan diduga takut jadi langsung kabur karena pelaku bawa senjata tajam),” ujar Iswan, warga Gunungguruh yang mengabarkan kejadian ini kepada sukabumiupdate.com.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:57 WIB

Satpam Asal Sukabumi Tewas di Rumah Mewah Bogor, Keluarga Temukan Banyak Luka Serius

Korban sempat menghubungi istrinya melalui pesan singkat.
Rumah duka Septian (37 tahun) di Kampung Cibarengkok RW 01, Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:36 WIB

Daftar SKPD dengan Aduan Terbanyak pada 2024, Menurut Data Diskominfo Kota Sukabumi

Pemerintah Kota Sukabumi menerima 106 aduan masyarakat sepanjang 2024.
Apel di Lapang Setda Balai Kota Sukabumi pada Senin (15/7/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:20 WIB

Tahun 2025, Dishub Kota Sukabumi Bakal Perketat Pengawasan Kendaraan Pariwisata

UPTD PKB Dishub akan melakukan upaya untuk mendukung pemerintah pusat.
Kepala UPTD PKB Dishub Kota Sukabumi, Endro. | Foto: Website Kota Sukabumi
Aplikasi18 Januari 2025, 11:15 WIB

Raksasa Mesin Pencari Google Mulai Ditinggalkan, Ternyata Teknologi Ini Penggantinya!

Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda.
Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda. (Sumber : Pixabay.com/@Simon).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:06 WIB

Diskominfo Rilis Laporan 2024: SP4N-Lapor Kota Sukabumi Terima 106 Aduan Masyarakat

Mei menjadi bulan tertinggi dengan 15 aduan.
(Foto Ilustrasi) Diskominfo Kota Sukabumi merilis data yang masuk ke SP4N Lapor sepanjang 2024. | Foto: Istimewa
Food & Travel18 Januari 2025, 10:47 WIB

Kembalikan Ikon Wisata Lokal, Pemdes dan Warga Bersihkan Curug Caweni di Cidolog Sukabumi

Sejak pandemi Covid-19, jumlah wisatawan Curug Caweni mengalami penurunan.
Kondisi Curug Caweni di Kampung Cilutung, Desa/Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sukabumi18 Januari 2025, 10:12 WIB

Akses Kendaraan Lumpuh! Longsor Kembali Tutup Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Akses kendaraan untuk roda empat atau mobil lumpuh total.
Material longsor menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Food & Travel18 Januari 2025, 10:00 WIB

Menyatu dengan Alam di Curug Sawer, Hanya 30 Menit dari Kota Sukabumi

Tersembunyi di tengah hutan yang rimbun, Curug Sawer ini menawarkan keindahan alam yang masih asri dan suasana yang tenang.
Curug Sawer adalah salah satu destinasi wisata alam yang menarik di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. (Sumber : Screenshot YouTube/@Kemanapedia).
Entertainment18 Januari 2025, 09:50 WIB

Sherina Munaf Gugat Cerai Baskara Mahendra Usai 4 Tahun Menikah

Kabar mengejutkan datang dari kehidupan rumah tangga penyanyi Sherina Munaf dan musisi Baskara Mahendra. Setelah hampir empat tahun menikah, Sherina resmi menggugat cerai Baskara ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Sherina Munaf Gugat Cerai Baskara Mahendra Usai 4 Tahun Menikah (Sumber : Twitter/@akuratco)