SUKABUMIUPDATE.com - Warga mengabadikan momen dua ekor Biawak penghuni Hutan Tenda Biru Pantai Ujunggenteng Desa Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, yang sedang berpelukan.
Terlihat dalam video berdurasi 28 detik yang diterima sukabumiupdate.com, dua ekor hewan besar mirip komodo itu berpelukan dengan cara berdiri dan berlatarbelakang pasir putih Pantai Ujunggenteng serta perahu yang bersandar.
"Video dapat kiriman dari warga yang berada di Pantai Ujunggenteng," kata Yosep warga Surade, Minggu (27/10/2024).
Baca Juga: Komodonya Sukabumi! Tampang Biawak Penghuni Pesisir Ujunggenteng, Ada yang 2 Meter
Menurut Yosep, dua ekor biawak tersebut diperkirakan berjenis kelamin jantan dan betina dengan panjang 1 meter lebih.
"Kalau jantan sama jantan pasti sudah berkelahi, namun kalau dilihat dari videonya itu seperti sedang melepas rindu. Sepertinya itu sedang bercinta," kata Yosep sambil tersenyum.
Diketahui bahwa Hutan Tenda Biru Pantai Ujunggenteng merupakan habitat berkembang biaknya Biawak. Bahkan ukurannya lumayan besar besar dari 1 meter hingga mencapai 2 meter. Hewan tersebut keluar dari semak semak saat mencari makanan, biasanya menyisir pantai, atau menyerbu bekas para pengunjung yang tengah botram.