SUKABUMIUPDATE.com - Kebakaran terjadi di Jalan Pasundan, Kelurahan Nyomplong, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi, pada Sabtu (21/9/2024) sekira pukul 18:30 WIB. 4 rumah warga terdampak dari kebakaran ini.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, selain menghanguskan empat rumah, kebakaran ini juga melukai seorang warga. Korban dilarikan ke rumah sakit akibat luka bakar di tangan.
Kabid Damkar Kota Sukabumi, Ujang Rustiandi mengatakan informasi sementara dari sejumlah saksi di lokasi kejadiab, kebakaran diduga berasal dari api obat nyamuk yang merembet ke kasur.
“Berdasarkan informasi tadi jadi bu RT bilang katanya dari obat nyamuk, informasi dari bu RT bukan dari kita, jadi sumbernya dari obat nyamuk yang merembet ke kasur,” ujar Ujang kepada sukabumiupdate.com.
Baca Juga: Kecelakaan Avanza Vs Vario di Simpenan Sukabumi, Pengendara Motor Meninggal Dunia
Ujang menyebut api diduga muncul dari satu rumah milik Ikram (59 tahun) dengan kondisi yang terbakar hampir 95 persen.
“Yang terbakar penuh itu satu itu kan (rumah Ikram) hampir 95 persen. Tiga rumah lainnya karena lokasi berdekatan jadi hanya terdampak saja,” kata dia.
“Kita belum bisa menaksir yang pasti kerugian terdampaknya rumah yang terdampak itu 95 persen habis itu satu rumah, kalau yang lain itu mungkin ada jendela atau asbes,” tambah dia.
Kepanikan warga sempat terjadi saat mendengar adanya suara ledakan dari area rumah Ikram yang juga dijadikan tempat pengelasan.
Baca Juga: Dulu dan Kini: Senyum Pelajar SDN Pasir Pogor Melintasi Jembatan Gantung Cikanara Simpenan
“Informasi seperti itu ada warga sini panik ada sedikit meledak, ledakan ga tau apa, ada ledakan kecil katanya jadi masyarakat panik,” tutur Ujang.
Dalam peristiwa itu, Ujang menyebut jika Ikram sempat terjebak di dalam rumahnya karena menjaga istrinya yang sedang sakit. Akibatnya Ikram alami luka bakar di tangan dan langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat.
“Informasi ada dua orang (di dalam rumah) suami istri yang istrinya lagi sakit. "Korban luka Pemilik rumah namany itu ada luka sudah dibawa ke Rumah Sakit Asyifa. istrinya mengungsi di keluarga,” ucapnya.
Linda (52 tahun) warga setempat mengatakan, saat kejadian, sempat terdengar ledakan.
Baca Juga: Bermodal Alat Sederhana, Emak-emak Berburu Emas di Sungai Cikaso Sukabumi
“Iya (ada ledakan). Dikirain ibu lagi ada yang berantem, ibu lagi kumpul sama saudara kata ibu jangan keluar ada tawuran. Kan pas di luar ada saudara 'bukan tawuran itu kebakaran' langsung panik semua,” sebut Linda.
Kondisi terkini di lokasi kebakaran, api sudah dapat dipadamkan. Petugas pemadam kebakaran Kota Sukabumi langsung melakukan pendinginan.