SUKABUMIUPDATE.com - Rencana pembangunan Stadion Walagri yang berlokasi di Kampung Sukarame, RT 3/5, Desa/Kecamatan Parakansalak, Kabupaten Sukabumi, dikabarkan akan segera terealisasi.
Proses cut and fill, yang merupakan langkah awal dari pembangunan fasilitas olahraga yang saat ini lahannya masih berupa lapangan itu dijadwalkan akan dimulai pada September 2024 mendatang. Meski demikian, status pelaksanaannya masih bersifat tentatif dan bergantung pada beberapa faktor teknis serta administratif.
Pemerintah Kabupaten Sukabumi bersama pihak terkait dikabarkan terus melakukan koordinasi untuk memastikan kelancaran proyek ini. Menurut Plt Camat Parakansalak, Iyus Mulyana, jadwal pelaksanaan bisa saja mengalami penyesuaian tergantung kesiapan lapangan dan ketersediaan sumber daya.
"Lapangan akan digunakan terlebih dahulu untuk upacara peringatan Hari Kemerdekaan, baru setelah itu pekerjaan cut and fill akan dimulai di bulan September," ungkap Iyus kepada sukabumiupdate.com, Rabu (14/8/2024).
Baca Juga: Ragam Respons Warga Soal Pembangunan Stadion Walagri Parakansalak Sukabumi
Iyus juga mengungkapkan bahwa pada Senin 12 Agustus 2024, konsultan dari Dinas Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Disbudpora) telah melakukan pengukuran di lapangan, menandai titik-titik serta menentukan batasan dan luas area yang akan dikembangkan. Meski dalam proposal disebutkan area yang akan dibangun sekitar 2 hektar, namun pekerjaan ini masih dalam tahap awal perencanaan.
Atas nama Pemerintah dan masyarakat Parakansalak, Iyus menyampaikan rasa syukur dan kebanggaan atas rencana pembangunan stadion berstandar nasional ini. Menurutnya, Stadion Walagri ini nantinya tidak hanya akan berfungsi sebagai venue bermain sepak bola saja, tapi sebagai pusat kegiatan olahraga.
"Akan dilengkapi dengan jogging track, lapangan voli, tribun bertaraf nasional, masjid, serta kesekretariatan untuk pengelola," tuturnya.
Harapan besar juga disampaikan oleh Iyus terkait dampak positif dari pembangunan ini. "Kami sangat bersyukur dan bergembira dengan adanya pembangunan stadion ini. Diharapkan ke depannya, stadion ini tidak hanya memfasilitasi olahraga, tetapi juga akan melahirkan atlet-atlet berprestasi dari tingkat kabupaten hingga nasional," ungkapnya.
Selain itu, pembangunan Stadion Walagri juga diharapkan mampu mendorong perekonomian lokal melalui pengembangan UMKM.
"Informasinya, akan dibangun gerai-gerai untuk UMKM di sekitar stadion. Ini tentu akan mendorong roda ekonomi masyarakat karena produk-produk dari Kecamatan Parakansalak bisa dipasarkan di sana," ungkap Iyus.
Tak hanya itu, keberadaan stadion juga diharapkan menjadi daya tarik wisata baru di Parakansalak, khususnya untuk mempromosikan objek wisata Situ Sukarame yang berada di sekitar lokasi pembangunan.
"Dengan adanya stadion ini, semoga Parakansalak semakin dikenal dan berkembang, baik dari sisi olahraga, ekonomi, maupun pariwisata," pungkasnya.
Sebelumnya, rencana pembangunan Stadion Walagri ini sudah bergulir sejak pertengahan 2022 lalu. Saat itu, Pemerintah Kabupaten Sukabumi yang diwakili Wakil Bupati Iyos Somantri dengan PT Perkebunan Nusantara VIII melakukan penandatangan tentang pemanfaatan lahan PTPN VIII untuk pengelolaan dan pembangunan stadion ini.