Air Laut Ciracap Mulai Normal, Tumpahan Diduga BBM Bergerak ke Barat Sukabumi

Jumat 26 Juli 2024, 14:50 WIB
Kondisi terbaru laut Ciracap, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa

Kondisi terbaru laut Ciracap, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Kondisi air laut di Pantai Batu Panganten, Desa Purwasasedar, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, kembali normal, setelah diduga tercemar tumpahan bahan bakar minyak (BBM) jenis solar. Tumpahan tersebut kini bergerak ke arah barat.

Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Ciracap Dadang Priatna mengatakan pada Kamis, 25 Juli 2024 dan Jumat (26/7/2024), air laut di Pantai Batu Panganten mulai bersih, termasuk di Pantai Taman Pandan, Kecamatan Ciracap, yang juga sempat tercemar.

"Kondisinya sudah jernih. Memang kemarin tanggal 24 Juli 2024, gumpalan air berwarna keruh bergerak menuju arah barat ke wilayah Pantai Taman Pandan, tapi sangat jauh dari pesisir pantai yakni berada di tengah lautan," kata Dadang kepada sukabumiupdate.com, Jumat.

Baca Juga: DLH Uji Lab Air Laut Pantai Batu Panganten Sukabumi yang Diduga Tercemar BBM

Menurut Dadang, jika situasi arus dan angin kencang, tumpahan itu dapat mendekati Pantai Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap. "Tapi mulai tercecer, tidak utuh lagi seperti pertama terlihat di Pantai Batu Panganten. Belum ada laporan dampak soal dugaan pencemaran ini," katanya.

"Kami bersama Forkopimcam, TNI/Polri, Pemdes, dan pengelola wisata terus memantau perkembangan," tambah Dadang.

Diketahui, air laut di Pantai Batu Panganten sempat keruh dan berubah warna menjadi cokelat pekat, juga berbusa dan berminyak (dalam bahasa Sunda hinyay), akibat tumpahan yang diduga BBM jenis solar. Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sukabumi masih menunggu hasil uji sampel yang diperiksa di Labkesda Bogor.

Sebelumnya, Kepala Desa Purwasedar Defi Susandi mengatakan zat itu diduga solar karena berdasarkan baunya. Defi menyebut dari keterangan saksi, pada Minggu, 21 Juli 2024, ada dua kapal yang berdekatan di tengah laut cukup lama yakni sekitar satu jam. Lalu Senin, 22 Juli 2024 sekira pukul 12.00 WIB, air laut berubah warna.

Kasatpolairud Polres Sukabumi AKP Tenda Sukendar ikut membenarkan ada dua kapal yang melintas di perairan Ciracap. Dua kapal ini adalah long line 24 GT atau kapal penangkap ikan tuna.

Berdasarkan informasi dari Basarnas, kedua kapal itu berdampingan karena salah satunya mengalami kecelakaan laut di Pangandaran pada 19 Juli 2024 saat menuju Cilacap, Jawa Tengah. Sebab tidak memungkinkan dievakuasi ke Cilacap, kapal ditarik oleh kapal sejenis untuk dibawa ke Palabuhanratu sehingga dipastikan melintasi laut Ciracap.

Kekinian, kapal bernama KM Sri Rahayu itu sudah berlayar menuju Jakarta. Tenda belum bisa memastikan apakah pencemaran di Pantai Batu Panganten dan Pantai Taman Pandan akibat kapal tersebut atau ada perusahaan di darat yang membuang limbah ke laut.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim