SUKABUMIUPDATE.com - Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Jaya Mandiri (Perumdam TJM) Sukabumi Cabang Palabuhanratu melakukan perbaikan kebocoran pipa yang terjadi di Jembatan Cibeas Jajaway, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Rabu (17/7/2024).
Kepala urusan teknik Perumdam TJM Sukabumi Cabang Palabuhanratu, Acu Mulyana mengatakan, bahwa kebocoran terjadi pada pipa 10 Inch.
"Kita akan mulai pengerjaan itu jam 8 malam, adapun pemutusan pelayanan sendiri sekitar jam 9 sesuai dengan pengumuman yang di edarkan," ujar Acuy kepada sukabumiupdate.com.
Untuk dugaan kebocoran sendiri, menurut Acuy, terdapat tiga faktor yakni pertama adanya tekanan pompa yang sangat tinggi sehingga terjadi kebocoran. Kedua, terkait kondisi pipa yang sudah rapuh atau termakan usia.
"Mungkin yang ke-tiganya bisa jadi ada beban yang melintas kemudian ada tekanan kebawah karena posisi pipa tersebut ada di dalam tanah. Ada tekanan dari atas jadi pecah," imbuhnya.
Baca Juga: Perumdam TJM Kabupaten Sukabumi Bikin Pelatihan Implementasi SAK ETAP
Acuy menjelaskan, akibat dari kebocoran pipa tersebut sangat berdampak kepada para pelanggan dalam pendistribusian air, terutama pada blok Gang Empang, Tanjakan Asem, jalan Bhayangkara, Kebon Tarum satu dan dua, Ranca Bungur, Gunung Sumping, Perum Andara, Taman Sari, Batu Sapi, Pangsor Lio, Pangsor Kaler, Sirnasari, Badak Putih, Kampung Tipar, Kiaralawang, Cangehgar Barat dan Utara serta Panyairan Hilir.
"Himbauan untuk para pelanggan, sebelum kita mengeksekusi kebocoran tersebut kita sedang perbaiki, setopnya pelayanan sekitar jam 9, untuk pera pelanggan yang terdampak di blok tersebut dapat bisa menampung air. Karena normalisasi kita sampai hari Kamis tanggal 18 Juli 2024," tandasnya. (ADV)