SUKABUMIUPDATE.com - Kejadian aneh menimpa warga Kampung Simpang Desa Cikangkung, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, mereka dikagetkan dengan sering terjadi kehilangan uang secara misterius, baik uang yang disimpan di celengan, maupun disimpan dirumah.
Terbaru, seorang warga setempat bahkan bukan hanya kehilangan, uang di celengan hilang dan berganti dengan potongan-potongan kertas.
"Warga di Kampung Simpang sering terjadi uangnya hilang secara misterius. Namun untuk kasus hilang di celengan dan menjadi potongan kertas baru kali ini terjadi," kata warga Simpang Desa Cikangkung, R (38 tahun) kepada sukabumiupdate.com, Rabu (10/7/2024).
R menjelaskan kasus hilangnya uang secara misterius, baik uang yang disimpan, maupun di celengan sudah berlangsung hampir 3 tahun, dan yang terbaru menimpa warga bernama Agung (25 tahun).
Baca Juga: Tuyul Botak Pencuri Uang, UAS: Golongan Jin Kafir Seperti Nyi Roro Kidul
Menurut R, Agung kaget saat memeriksa dan menggoyangkan celengan, namun ada kejanggalan dari suara gesekan uang, dan terasa ringan, akhirnya celengan dibuka dengan cara dibelah, ternyata celengan yang awalnya penuh dengan uang kini berisi potongan-potongan kertas.
"Dari perkiraan dia (Agung) sekitar hampir Rp 2 juta dalam celengan, hanya tersisa 100 rupiah dan satu lembar uang Malaysia," kata R menceritakan.
Ramdan juga mengaku hal sama pernah terjadi pada celengan anaknya, dimana saat dibuka uang lembaran dari nominal Rp 100 ribu dan Rp 50 ribu hilang, hanya tersisa recehan logam," jelasnya.
Bukan itu saja, lanjut R, keanehan terjadi menimpa beberapa orang warga saat mereka menyimpan uang dirumah untuk keperluan sehari hari.
"Memang hilangnya tidak semua, misalkan dari jumlah satu juta, hilang seratus atau dua ratus ribu. Begitupun terjadi pada para pedagang yang mangkal di Kampung Simpang, kadang hilang 50 ribu, hilang 100 ribu. Jadi dari jumlah sekian itu, atau tumpukan uang itu, tidak semuanya hilang. Ini sangat aneh dan misterius," terangnya.
"Memang tidak setiap hari, tapi tiap bulan atau minggu selalu ada kejadian hilang uang secara misterius," imbuhnya.