Perumdam TJM Sukabumi Lakukan Penggantian Pompa Sumber Air di Cidahu

Jumat 28 Juni 2024, 18:00 WIB
Petugas Perumdam TJM Sukabumi cabang Cidahu, melakukan penggantian pompa sumber air. (Sumber : Istimewa)

Petugas Perumdam TJM Sukabumi cabang Cidahu, melakukan penggantian pompa sumber air. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Perumdam TJM Sukabumi cabang Cidahu melakukan penggantian pompa sumber air di Kampung Cipanas, Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, Jumat (28/6/2024).

Kepala Cabang Perumdam TJM Cidahu, Erna Herlinawati melalui Pjs Kepala Urusan Administrasi dan Keuangan, Dian Cahyo Nugroho, menjelaskan bahwa pada Rabu, 26 Juni 2024, terjadi kerusakan satu pompa yang terbakar sehingga harus segera diganti.

"Pasca kejadian, kami langsung melakukan penanganan sementara dengan menggunakan pompa cadangan, sambil menunggu pompa baru yang dikirim dari luar daerah," ujar Dian.

Ia menambahkan bahwa penggantian pompa baru sedang dalam proses pemasangan. Sebab, kemarin (27/06) pompa yang dipesan sudah datang. "Sekarang lagi pengerjaan untuk pemasangan pompa yang baru, sehingga untuk saat ini masih tahap pengerjaan," tuturnya.

Dian juga menyampaikan bahwa selama perbaikan mesin pompa sumber, beberapa wilayah mengalami penghentian sementara pelayanan air minum. Wilayah tersebut meliputi Kampung Cipanas/Pangsor, Kampung Bojong Pari, Kampung Bondol, Kampung Citiis, Kampung Babakan Jampang, Kampung Pasir Doton.

Selain itu, Perumahan Tapos Asri, Perumahan Cidahu Royal, Perumahan Bukit Cidahu Asri, Perumahan Djayanti, Gang Paroha, dan Gang Asco, juga mengalami penghentian sementara pelayanan air minum.

"Mohon maaf atas gangguan yang terjadi di sumber Cipanas. Harapannya, pompa dapat kembali normal secepatnya agar dapat melayani konsumen secara merata dalam waktu singkat," pungkasnya. (ADV)

AYO! main games di Sukabumi Update Games
Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Life05 Juli 2024, 13:30 WIB

Jangan Sedih! 10 Tips Menyemangati Diri Sendiri yang Kehilangan Motivasi Bahagia

Mengembalikan motivasi bahagia membutuhkan waktu dan kesabaran. Yuk Coba Tips Menyemangati Diri Sendiri yang Kehilangan Motivasi Bahagia.
Ilustrasi. Tips Menyemangati Diri Sendiri yang Kehilangan Motivasi Bahagia (Sumber : Freepik/@freepik)
Cek Fakta05 Juli 2024, 13:26 WIB

Waspada Hoaks! Pemerintah Bagikan Bansos Lewat Situs Judi Online

Kementerian Kominfo menegaskan klaim dalam unggahan video ini tidak benar.
(Foto Ilustrasi) Beredar video hoaks yang mengeklaim pemerintah akan membagikan bansos melalui situs judi online. | Foto: Istimewa
Nasional05 Juli 2024, 13:12 WIB

Mengenang 13 Tahun Da'i Sejuta Umat Berpulang, Biografii Singkat KH Zainuddin MZ

KH Zainuddin MZ, yang dikenal sebagai "Da'i Sejuta Umat", telah berpulang pada Selasa, 5 Juli 2011 di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Jakarta. Beliau meninggal dunia karena sakit jantung dan diabetes.
KH Zainuddin MZ (2 Maret 1952 - 5 Juli 2011) | Foto : Istimewa
Sehat05 Juli 2024, 13:00 WIB

Diet Rendah Karbohidrat: Bisakah Bantu untuk Menurunkan Berat Badan?

Diet rendah karbohidrat menjadi salah satu program diet yang sering digunakan untuk menurunkan berat badan.
Ilustrasi - Diet rendah karbohidrat menjadi salah satu program diet yang sering digunakan untuk menurunkan berat badan. (Sumber : Freepik.com).
Film05 Juli 2024, 12:45 WIB

Jadwal Tayang 3 Film Kartun yang Ada di Moviplex Sukabumi Pada 5 Juli 2024

Di Moviplex Sukabumi, ada tiga film kartun yang sedang tayang yaitu Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet, Inside Out 2, dan Despicable Me 4.
Jadwal Tayang 3 Film Kartun yang Tayang di Moviplex Sukabumi Pada 5 Juli 2024 (Sumber : X@/HabisNontonFilm)
Life05 Juli 2024, 12:30 WIB

Ingin Hidup Sukses? Ini 8 Keterampilan yang Harus Kamu Miliki untuk Meraih Kesuksesan

Orang sukses memiliki kemampuan untuk menerima, memahami, mempertimbangkan, dan berbagi informasi dan ide melalui berbicara, mendengarkan, dan berinteraksi dengan orang lain yang mencakup konsep yang lebih luas seperti komunikasi non-verbal.
Ilustrasi. Orang yang hidup sukses (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Gadget05 Juli 2024, 12:00 WIB

7 Cara Mengatasi HP Lemot Agar Kembali Lancar, Dijamin Efektif!

Dengan menerapkan langkah-langkah ini, diharapkan kinerja HP lemot bisa kembali optimal.
Ilustrasi. Dengan menerapkan langkah-langkah ini, diharapkan kinerja HP Anda bisa kembali optimal. Sumber foto : Pexels/Tracy Le Blanc
Food & Travel05 Juli 2024, 11:40 WIB

Rasakan Tour Adrenalin Seru di Sukabumi! Fun Offroad Jelajah Kaki Gede Pangrango

etualangan yang pasti seru bersama dengan keluarga ataupun teman. Menikmati keindahan alam memukau, mulai dari sungai deras hingga pegunungan nan menantang.
Liburan berpetualang di Sukabumi.  Fun Offroad jelajah kaki gunung gede pangrango (Sumber: dok kafa tour)
Aplikasi05 Juli 2024, 11:38 WIB

digitalMamaID Luncurkan Layanan Screen Score: Konten Literasi Ibu dan Anak

Sebuah media online, digitalMamaID, yang fokus pada literasi digital untuk para ibu, meluncurkan layanan terbarunya, Screen Score, mulai hari ini, Jum'at 5 Juli 2024.
Screen Score, Platform Digital untuk Mengulas Konten Anak | Foto : Istimewa
Entertainment05 Juli 2024, 11:30 WIB

Afgan Sukses Menggelar Sonder Tour Asia 2024 di Korea Selatan

Penyanyi ternama Indonesia, Afgan resmi menggelar tour Asia bernama Sonder Asia Tour 2024. Seoul, Korea Setelan dipilih menjadi pemberhentian pertama, yang menandai awal dari tour menakjubkan serta mengesankan dari sang penyanyi.
Afgan Sukses Menggelar Sonder Tour Asia 2024 di Korea Selatan (Sumber : Instagram@/afgan__)