Polisi Ungkap Kronologi Kecelakaan yang Tewaskan Pelantun Alquran di Cidahu Sukabumi

Kamis 27 Juni 2024, 20:52 WIB
Ilustrasi kecelakaan sepeda motor di jalan raya | Foto : Pixabay

Ilustrasi kecelakaan sepeda motor di jalan raya | Foto : Pixabay

SUKABUMIUPDATE.com - IM (15 tahun) seorang remaja laki-laki yang dikenal sebagai pelantun Alquran tewas usai terlibat kecelakaan dengan pengendara motor lainnya di Jalan Raya Cidahu tepatnya di Kampung Kebon Cau Rt002/RW001 Desa Babakan Pari Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi, Selasa 25 Juni 2024 sekitar pukul 14.16 WIB.

Informasi yang dihimpun, IM meninggal dunia setelah mendapat perawatan di RSUD Sekarwangi Cibadak pada Rabu 26 Juni 2024 malam.

Saat dikonfirmasi, Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Sukabumi, Ipda M Yanuar Fajar, membenarkan adanya kecelakaan lalu lintas ini. Ia mengatakan bahwa unit laka Lantas Polres Sukabumi sendiri baru menerima laporan dari masyarakat terkait insiden ini pada Kamis (27/6/2024) pagi.

Baca Juga: Rekaman CCTV dan Keterangan Saksi, Pelantun Alquran Tewas Kecelakaan di Cidahu Sukabumi

Fajar menjelaskan, kecelakaan ini bermula saat pemotor yang belum diketahui identitasnya melaju dari arah Cidahu menuju Parungkuda. Setibanya di tempat kejadian melintasi jalan menikung ke kiri, pemotor tersebut mendahului sepeda motor Yamaha Mio F 3047 UE yang dikendarai IM dengan penumpang AFM (15 tahun) yang berada di depannya ke sebelah kanan jalan.

Saat itu, pemotor itu langsung memotong ke depan kendaraan korban, sehingga bagian ban belakang dari pemotor yang tidak diketahui identitasnya tersebut mengenai bagian ban depan dari motor korban.

"Kemudian kendaraan sepeda motor Yamaha Mio Nopol F 3047 UE yang dikendarai Saudara IM tersebut hilang kendali, lalu terjatuh ke kanan jalan menabrak tembok pertokoan yang berada di sebelah kanan jalan (apabila dilihat dari arah Cidahu menuju Parungkuda). Setelah kejadian kecelakaan lalu lintas terjadi, pengendara kendaraan sepeda motor yang tidak diketahui identitasnya kemudian melanjutkan perjalanannya kembali," kata Fajar kepada sukabumiupdate.com.

Akibat kejadian ini, lanjut Fajar, korban IM mengalami cedera kepala berat. "Sementara itu, AFM hanya mengalami luka ringan berupa lecet di lutut dan tangan," sambungnya.

Menurut Fajar, IM dan AFM merupakan warga Kampung Ciburial, Desa Babakan Jaya, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi.

AYO! main games di Sukabumi Update Games
Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat30 Juni 2024, 10:00 WIB

Mengenal Apa Itu Clean Eeating dalam Pola Makan Sehat, Sudah Tahu?

Istilah Clean Eeating dan diet bersih menjadi interpretasi oleh konsumen sekaligus pemasaran produk "bersih" oleh industri makanan yang dapat sangat bervariasi.
Ilustrasi. Clean Eating (Sumber : Pexels/ShameelMukkath)
Nasional30 Juni 2024, 09:58 WIB

Pusat Data Nasional Diretas, PUI Sebut Malapetaka yang Mengancam Integritas Bangsa

Peretasan Pusat Data Nasional ini tidak hanya merugikan PUI sebagai salah satu korban, tetapi juga mengancam integritas dan keamanan data seluruh bangsa.
Ilustrasi. PUI menyoroti peretasan Pusat Data Nasional (PDN). (Sumber : Facebook)
Sukabumi30 Juni 2024, 09:28 WIB

Pernah Makan Korban, Jembatan Rusak di Cireunghas Sukabumi Dikeluhkan Warga

Jembatan rusak di Cireunghas Sukabumi ini dikeluhkan warga karena kondisinya memprihatinkan dan pernah makan korban.
Kondisi jembatan dengan lebar sekitar 60 centimeter serta panjang 15 meter di Kampung Bandang, Rt 12/04, Desa Tegal Panjang, Kecamatan Cireunghas, Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Life30 Juni 2024, 09:00 WIB

9 Sikap Agar Kamu Bisa Berdamai dengan Masa Lalu dan Hidup Bahagia

Semoga tips-tips ini dapat membantu kamu berdamai dengan masa lalu dan menjalani hidup yang lebih bahagia!
Ilustrasi - Semoga tips-tips ini dapat membantu kamu berdamai dengan masa lalu dan menjalani hidup yang lebih bahagia! (Sumber : Freepik.com/@cookie_studio)
Life30 Juni 2024, 08:00 WIB

Public Speaking untuk Pemula Tak Hanya Materi Presentasi, Cek 10 Tips Ini!

Dengan mengikuti tips-tips ini dan terus berlatih, Anda akan semakin percaya diri dan mahir dalam public speaking.
Ilustrasi. Tips Public Speaking untuk Pemula (Sumber : Freepik/wavebreakmedia_micro)
Food & Travel30 Juni 2024, 07:00 WIB

Resep Sandwich Salad Telur Sehat dari Ahli Diet, Bikinnya Cuma 20 Menit!

Sehat! Resep Sandwich Salad Telur ini sudah diulas langsung oleh Ahli Diet Emily Lachtrupp!
Ilustrasi. Resep Sandwich Salad Telur Sehat (Sumber : Pexels/SuzyHazelwood)
Science30 Juni 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 30 Juni 2024, Cek Dulu Yuk Langit Sebelum Keluar Rumah

Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 30 Juni 2024 dimana cuaca berawan berpotensi terjadi di berbagai wilayah termasuk Sukabumi dan sekitarnya.
Ilustrasi - Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 30 Juni 2024 dimana cuaca berawan berpotensi terjadi di berbagai wilayah termasuk Sukabumi dan sekitarnya. (Sumber : pexels.com/Gabriela Palai)
Sukabumi29 Juni 2024, 23:28 WIB

Warga Dengar Ledakan, Tiang Listrik Ambruk di Cemerlang Sempat Bikin Padam Sukabumi

Ketika peristiwa terjadi, terdengar suara ledakan dibarengi cahaya seperti kilat.
Tiang listrik yang ambruk di Jalan Cemerlang, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi, Sabtu malam (29/6/2024). | Foto: SU/Asep Awaludin
Sukabumi29 Juni 2024, 23:04 WIB

Longsor Masih Tutup Jalan di Jampangtengah Sukabumi, Ruko Ikut Tertimbun

Longsor ini sepanjang 2 hingga 8 meter, lebar 2 sampai 4 meter, dan tinggi 3 meter.
Ruko yang tertimbun longsor di Kampung Nagrog, Desa Bantaragung, Kecamatan Jampangengah, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (29/6/2024) . | Foto: Istimewa
Life29 Juni 2024, 22:30 WIB

Memberi Tanpa Mengharap, 5 Ciri Wanita yang Benar-Benar Tulus Menurut Psikologi

Wanita yang benar-benar tulus akan menunjukkan sikap dan perilaku ini dalam kehidupan sehari-hari.
Ilustrasi - Wanita yang benar-benar tulus dapat dikenali dari ciri-cirinya. (Sumber : Pexels.com/@Mental Health America)