Tepergok Curi 6 Tandan Pisang, Calon Pengantin Ditangkap Warga di Cikembar Sukabumi

Senin 10 Juni 2024, 22:55 WIB
Ilustrasi kebun pisang. Seorang Calon Pengantin di Cikembar Sukabumi ditangkap warga gegara curi enam tandan pisang. (Sumber : Istimewa)

Ilustrasi kebun pisang. Seorang Calon Pengantin di Cikembar Sukabumi ditangkap warga gegara curi enam tandan pisang. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Seorang pemuda berinisial IR (22 tahun) ditangkap warga karena diduga melakukan pencurian buah pisang di sebuah kebun milik warga di Kampung Cigarung, Desa Parakanlima, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.

Informasi yang dihimpun, terduga pelaku yang diketahui seorang calon pengantin tersebut melakukan aksi kriminalnya itu di sebuah kebun pisang milik M (49 tahun) pada Jumat 7 Juni 2024 sekitar pukul 13.30 WIB. Kabar ini dibenarkan oleh Kapolsek Cikembar AKP Teddy Slamet melalui Kanit Reskrim Aipda Kiki Sukirman.

"Saat itu pelapor (M) hendak mengambil pisang di kebunnya. Pelapor kemudian melihat terduga pelaku berada di kebun pisang miliknya, dan ketika dihampiri pelaku malah melarikan diri," kata Kiki kepada sukabumiupdate.com, Senin (10/6/2024).

Menurut Kiki, saat itu IR tepergok oleh M diduga hendak membawa kabur enam tandan buah pisang menggunakan sepeda motor grandong atau kendaraan rakitan untuk membawa hasil pertanian.

"Saat terduga pelaku kabur. Pelapor menemukan satu sepeda motor grandong yang mengangkut enam tandan buah pisang miliknya," ujar Kiki.

Baca Juga: Diduga Cabuli Bocah Laki-laki, Pemuda di Cibadak Sukabumi Ditangkap Warga

Lebih lanjut Kiki menyampaikan, IR yang masih warga Desa Parakanlima itu kemudian ditangkap warga di rumah calon istrinya di wilayah Sukaraja Kabupaten Sukabumi, Minggu 9 Juni 2024. Selanjutnya warga kemudian membawa IR ke kantor Desa Parakanlima.

"Diamankan di rumah pacarnya. Dan memang terduga pelaku rencananya akan menikah dengan pacarnya pada hari Selasa tanggal 11 Juni 2024," ujarnya.

Untuk mencegah hal yang tidak diinginkan, Polisi yang menerima laporan kemudian membawa terduga pelaku ke Mapolsek Cikembar.

"Usai menerima laporan, unit piket kemudian ke Kantor Desa Parakanlima, dan membawa terduga pelaku ke Mapolsek untuk mencegah hal-hal tidak diinginkan serta untuk dilakukan pemeriksaan," tuturnya.

Tampang M saat diamankan oleh Polsek Cikembar Sukabumi. | Foto: IstimewaTampang IR saat diamankan oleh Polsek Cikembar Sukabumi. | Foto: Istimewa

Di Kantor Polisi, lanjut Kiki, terduga pelaku mengakui bahwa pada Jumat 7 Juni 2024 itu hendak mencuri buah pisang dengan cara menebang pohon dan mengambil buahnya. Akibatnya, pemilik kebun mengaku alami kerugian hingga Rp1,5 juta.

“Terduga pelaku juga mengakui pernah mencuri buah pisang di kebun warga lain yang masih berada di wilayah Desa Parakanlima,” ucapnya.

Menurut Kiki, kasus ini kemudian berakhir dengan kekeluargaan atau restorative justice usai M sang pemilik kebun mencabut laporannya. Terduga pelaku kemudian saat itu juga dikembalikan ke keluarganya.

"Sehubungan pelapor sendiri menginginkan perkara tersebut diselesaikan dengan cara kekeluargaan, tidak lanjut ke pengadilan. Hal itu dikarenakan pihak terduga pelaku dan pelapor ada kesepakatan untuk mengembalikan kerugian milik pelapor," tandasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Inspirasi24 November 2024, 10:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Visual Merchandising Area, Penempatan di Kota Sukabumi

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Lowongan Kerja Sebagai Visual Merchandising Area, Penempatan di Kota Sukabumi. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 November 2024, 09:21 WIB

Tanah Longsor di Cidolog Sukabumi, 14 Domba Garut Milik Warga Tertimbun

Longsor ini menyebabkan kandang berserta 14 ekor domba Garut bersertifikat milik seorang peternak di Cidolog Sukabumi tertimbun, dan baru diketahui oleh warga pada pagi harinya, Sabtu (23/11/2024).
Longsor di Cidolog Sukabumi, timbun kandang serta 14 ekor domba garut | Foto : Sukabumiupdate.com
Sehat24 November 2024, 09:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusannya Kayu Manis dan Mengenal 5 Manfaat Kesehatannya

Kayu manis adalah salah satu rempah-rempah yang memiliki khasiat luar biasa untuk kesehatan.
Ilustrasi - Kayu manis adalah salah satu obat herbal yang bermanfaat bagi kesehatan. (Sumber : Pexels.com/@Ngô Trọng An)
Sukabumi24 November 2024, 08:50 WIB

Sopir Hilang Kendali, Penyebab Honda CRV Tabrak Truk Molen di Cibadak

Kronologi kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Siliwangi, tepatnya di Kampung Cibadak, Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (23/11/2024) sekitar pukul 17.30 WIB
Truk molen yang terlibat kecelakaan di depan kantor Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu sore (23/11/2024). | Foto: Istimewa
DPRD Kab. Sukabumi24 November 2024, 08:38 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Tetapkan 20 Propemperda 2025, Berikut Daftarnya!

DPRD Kabupaten Sukabumi bersama Pemerintah Kabupaten Sukabumi menyepakati 20 Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) sebagai bagian dari Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Tahun 2025.
Bayu Permana, Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Fraksi PKB | Foto : Ibnu Sanubari
Food & Travel24 November 2024, 08:00 WIB

Resep Kue Lapis Surabaya 4 Telur, Stok Camilan Manis di Rumah untuk Keluarga

Kue Lapis Surabaya biasanya terdiri dua lapisan kuning dan satu lapisan cokelat.
Resep Kue Lapis Surabaya 4 Telur, Stok Camilan Manis di Rumah untuk Keluarga. Foto: IG/barecamagazine
Science24 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 24 November 2024, Pagi Berawan dan Siang Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan beberapa diantaranya hujan deras disertai petir saat siang hari pada 24 November 2024.
Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan saat siang hari pada 24 November 2024.(Sumber : Pixabay.com/@Horacio30).
Sukabumi23 November 2024, 23:52 WIB

Puluhan Rumah di Cidadap Sukabumi Terendam Banjir, Warga Berupaya Selamatkan Barang

Hingga kini warga masih berupaya menyelamatkan barang-barang.
Situasi banjir di Kampung Ciyocok, Desa Cidadap, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu malam (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 23:37 WIB

Tiga Rumah di Simpenan Sukabumi Rusak Tertimpa Longsor, Penghuni Mengungsi

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Rumah yang tertimpa longsor di Kampung Cisaat, Desa Sangrawayang, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: P2BK Simpenan
Sukabumi23 November 2024, 23:21 WIB

Jejak Ibu Soed di Sukabumi: Pendidikan, Musik, dan Lagu Tanah Airku yang Melegenda

Selain usaha kapal nelayan, Mohamad Niung juga membuka usaha kerajinan tangan.
Potret Ibu Soed. | Foto: aktualid.net