SUKABUMIUPDATE.com - Keberadaan Siti Rohmah (25 Tahun), wanita asal Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, yang hilang sejak Minggu 21 Januari 2024 silam, hingga kini belum diketahui.
Kabar teranyar, sepeda motor milik Siti Rohmah yang digadaikan berbarengan dengan hilangnya dara asal Desa Ciheulang Tonggoh itu kini telah ditebus oleh pihak keluarga.
Motor Honda Beat Street berwarna hitam tersebut diambil oleh kakak Siti di rumah A, kekasih Siti Rohmah, yang berada di Kecamatan Parakansalak, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 3 Februari 2024, sore.
Proses penyerahan motor ini disaksikan oleh Polsek Parakansalak, Pol PP, keluarga, dan warga sekitar.
Menurut keterangan A, saat itu kakak Siti datang bersama dua orang lainnya, salah satunya adalah calon pembeli motor tersebut. Setelah ditebus dengan nominal Rp 8,5 juta, motor langsung dijual kepada orang tersebut.
"Ditebus dengan nominal yang sama yaitu sebesar Rp 8,5 juta, ditransfer sama yang membelinya langsung. Dari situ sudah tidak ada komunikasi lagi sama keluarganya," ujar A kepada sukabumiupdate.com, Kamis (30/5/2024).
Baca Juga: Cerita Sang Pacar Usai Siti Rohmah Hilang, Banyak Tekanan hingga Mediasi Keluarga
Meskipun motor sudah ditebus, A tetap melakukan upaya pencarian terhadap Siti Rohmah. A bahkan pergi ke Palabuhanratu berdasarkan arahan dari seorang paranormal yang menyatakan bahwa Siti ada di sana.
"Saya ke Citepus, dekat rumah makan untuk mencari Siti, bertanya ke warga sekitar dengan menunjukan fotonya tapi satu orang pun tidak ada yang mengetahui," katanya.
Selain itu, A juga berusaha mencari informasi melalui media sosial dengan berkomunikasi dengan orang-orang yang pernah bekerja dengan Siti. Namun, hasilnya nihil.
"Katanya sebatas kenal aja, enggak ada yang dekat dengan Siti, tapi aneh masa iya Siti udah bekerja selama empat tahun tapi enggak ada yang kenal dekat," jelasnya.
A menerima panggilan telepon dari nomor Siti, pada 24 Mei 2024 namun tidak terjawab. Setelah itu, A menerima panggilan lain dari nomor pribadi tetapi tidak ada percakapan yang terjadi, hanya terdengar suara wanita.
"Tapi suaranya asing, karena kalau suara Siti saya sudah sangat mengenal. Saya juga sempat nelpon balik nomor Siti tetapi sudah kembali tidak aktif," tuturnya.
A meyakini bahwa selama Siti masih memiliki uang, ia tidak akan pulang, tetapi tetap berharap Siti segera kembali.
Dikonfirmasi terpisah, Kakak Siti, Maryandi, membenarkan bahwa adiknya sampai saat ini belum ditemukan. Pihaknya juga masih berupaya mencari keberadaan Siti.
"Saya sering mencari Siti ke sekitar rumah A, karena waktu melacak keberadaannya melalui nomor telepon pernah titiknya berada di situ," katanya.
Maryandi juga menyebutkan bahwa akun media sosial Siti aktif namun tidak pernah menjawab, sementara nomor teleponnya kadang berdering. "Udah segala macam dikorbankan tapi masih belum ada hasil," jelasnya.
Maryandi juga membenarkan bahwa motor yang sebelumnya digadaikan Siti telah diambil dari A.