Gelar Aksi Bersih-bersih Pantai, Camat Simpenan soal Masalah Sampah di Pesisir Loji Sukabumi

Kamis 16 Mei 2024, 20:12 WIB
Ratusan orang bersih-bersih pesisir Loji Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)

Ratusan orang bersih-bersih pesisir Loji Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)

SUKABUMIUPDATE.com - Masalah sampah di pesisir Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, tampaknya belum menemukan solusi yang efektif. Meskipun sudah sering dibersihkan, sampah tetap kembali menumpuk akibat terbawa arus laut. 

Menghadapi situasi ini, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Simpenan, kembali menggelar aksi bersih-bersih pantai.

Aksi bersih bersih di Pantai Talanca dan Cibutun pada Kamis (16/5/2024) pagi tersebut melibatkan ratusan orang yang terdiri dari unsur TNI/Polri, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sukabumi, PLTU Palabuhanratu, Karang taruna, Pemdes serta masyarakat sekitar.

Camat Simpenan R Ade Akhsan Bratadiredja, menyampaikan bahwa aksi bersih bersih ini merupakan tindak lanjut dari aksi sebelumnya. Hal itu karena area Pantai Loji itu sudah sempat bersih namun sampah tersebut kini kembali.

"Allhamdulillah pada hari ini kita bersama-sama sesuai dengan harapan kita melaksanakan aksi bersih bersih sampah di pantai Talanca di Desa Loji dan pantai Cibutun dengan harapan sampah yang ada bisa terkurangi," kata R Ade Akhsan Bratadiredja pada sukabumiupdate.com di lokasi.

"Kita bersama-sama menyingsingkan lengan kita untuk bersih-bersih, karena oleh kita sendirilah bahwa pantai ini harus kita rawat dan kita jaga bersama," tambahnya.

Akhsan mengungkapkan, volume sampah yang berada di pantai loji itu memang cukup banyak sehingga pembersihan itu harus secara bertahap. Bahkan khusus hari ini ia menyebut sampah terkumpul hingga dua truk.

"Beberapa bulan lalu bersih, kemudian curah hujan tinggi mengakibatkan sampah penumpukan di area yang sudah kita lihat secara kasat mata pada hari ini banyak, adapun aksi bersih-bersih ini tidak hanya berhenti pada hari ini saja, tentunya ini harus kontinyu melibatkan seluruh lintas sektor," terangnya.

Adapun untuk pencegahan sampah tersebut datang kembali, Akhsan mengatakan, bahwa pihak terkait akan melakukan pemasangan jaring di muara sehingga pihaknya akan terus mengawal hingga terealisasikan.

"Kemarin dari beberapa rekan rekan termasuk lintas sektor, kemudian teman teman OKP dan lainnya sudah mengusulkan dengan jaring untuk dimohonkan untuk pada perusahaan yang memang berdekatan langsung dengan pantai Talanca dan Cibutun. Dan hari ini tentunya kita akan terus mengawal usulan itu sehingga apakah menjadi alternatif atau lebih efektif dengan kondisi sekarang ini," tambahnya.

AYO! main games di Sukabumi Update Games
Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Inspirasi08 Juli 2024, 10:30 WIB

Lowongan Kerja Jawa Barat untuk Lulusan S1, Usia Maksimal 27 Tahun

Lowongan Kerja Jawa Barat untuk Lulusan S1 berikut dibuka hingga 3 September 2024 mendatang.
Ilustrasi. Lowongan Kerja Jawa Barat untuk Lulusan S1, Usia Maksimal 27 Tahun (Sumber : Freepik/@benzoix)
Sukabumi08 Juli 2024, 10:08 WIB

Peringati 1 Muharram 1446 H, Baraya Slamet Sukabumi Kuatkan Perjuangan

Sekitar 300 peserta yang tergabung dalam Baraya Slamet hadir dalam kegiatan ini.
Peringatan 1 Muharram 1446 Hijriah drh Slamet di Aula SMK Plus Al-Farhan, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Minggu (7/7/2024). | Foto: Istimewa
Life08 Juli 2024, 10:00 WIB

8 Isyarat Bahasa Tubuh yang Menarik Wanita, Dijamin Bakal Langsung Terpikat!

Isyarat bahasa tubuh sering kali memberikan petunjuk mengenai perasaan seseorang.
Ilustrasi - Isyarat bahasa tubuh sering kali memberikan petunjuk mengenai perasaan seseorang. (Sumber : pexels.com/Mẫnn Quang)
Life08 Juli 2024, 09:30 WIB

8 Penyebab Seseorang Memiliki Harga Diri Rendah dan Cara Mengatasinya

Penyebab Seseorang Memiliki Harga Diri yang Rendah salah satunya pernah mengalami bullying oleh teman sebaya di sekolah dapat menyebabkan perasaan malu, tidak berdaya, dan rendah diri.
Ilustrasi. Pengalaman pelecehan fisik, emosional, atau seksual, serta penelantaran oleh orang tua atau pengasuh dapat sangat merusak harga diri. (Sumber : Freepik/@jcomp)
Sukabumi08 Juli 2024, 09:21 WIB

Bakal Diterapkan di Sukabumi? Pj Wali Kota Studi Penataan PKL di Malioboro

Kunjungan ini untuk mempelajari bagaimana Yogyakarta menata PKL.
Pj Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji. | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sehat08 Juli 2024, 09:00 WIB

Buah Kedondong: 6 Manfaat Kesehatan untuk Tubuh Seperti Bisa Cegah Penuaan Dini!

Kedondong memiliki sejumlah manfaat kesehatan luar biasa untuk tubuh manusia.
Ilustrasi - Kedondong memiliki sejumlah manfaat kesehatan luar biasa untuk tubuh manusia. (Sumber : pixels.com/@ignartonosbg).
Sukabumi08 Juli 2024, 08:56 WIB

PLN Sukabumi Beri Bantuan Rutilahu, Perbaiki Rumah Warga Agar Layak Huni

Program bantuan Rutilahu ini mencakup renovasi total rumah yang dianggap tidak layak huni.
PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Sukabumi melalui Yayasan Baitul Maal (YBM) Sukabumi memberikan bantuan renovasi Rutilahu kepada masyarakat Kabupaten Sukabumi. | Foto: PLN
Sehat08 Juli 2024, 08:30 WIB

3 Masalah Sensitif Akibat Obesitas, BB Berlebihan Bisa Pengaruhi Kesuburan!

Berat badan berlebih dan obesitas meningkatkan risiko timbulnya masalah kesehatan yang dapat memengaruhi kehamilan dan kesehatan bayi.
Ilustrasi. Masalah Sensitif Akibat Obesitas, BB Berlebihan Bisa Pengaruhi Kehamilan! (Sumber : Freepik)
Life08 Juli 2024, 08:00 WIB

10 Ciri Anak Memiliki Emosional yang Sehat, Sikapnya Lebih Menyenangkan!

Kesehatan emosional yang baik pada anak adalah hasil dari kombinasi lingkungan yang mendukung, pengasuhan yang penuh kasih sayang, serta dukungan dari keluarga dan komunitas.
Ilustrasi. Anak dengan kesehatan emosional yang baik. (Sumber : Freepik/@freepik)
Sehat08 Juli 2024, 07:00 WIB

10 Workout Simpel di Rumah untuk Mengecilkan Perut, Lemak Luntur!

Dengan konsistensi dan dedikasi, latihan-latihan workout simpel di rumah ini dapat membantu mengecilkan perut dan meningkatkan kebugaran secara keseluruhan.
Ilustrasi. Contoh Workout Simpel di Rumah untuk Mengecilkan Perut, Lemak Luntur! (Sumber : Freepik/@freepik)