SUKABUMIUPDATE.com - Pohon Loa tua dengan diameter 3 meter, tinggi sekitar 20 meter, yang berdiri kokoh dipinggir kolam Curug Sodong, Kampung Cikanteh, Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas Kabupaten Sukabumi selain jadi peneduh, juga menjadi spot favorit para pengunjung untuk berfoto.
"Usianya pohon itu sekitar 50 tahun lebih. Dulu disana ada tiga pohon yang besar, namun dua pohon sudah tumbang, karena faktor usia," kata Lifeguard Curug Sodong, Yani (37 tahun) kepada sukabumiupdate.com, Minggu (12/5/2024).
Pohon Loa mudah ditemukan, selain tumbuh di sisi kolam Curug Sodong, di sepanjang aliran Sungai Cikanteh terdapat beberapa pohon Loa, hingga ke hilir sungai.
"Pohon Loa tumbuh sendiri, tidak ada yang sengaja tanam, sejak saya lahirpun pohon tersebut sudah ada. Banyak wisatawan yang menanyakan pohon itu siapa yang tanam. Biasanya kalau orang tua dulu menanam pohon itu, tanaman yang bermanfaat, baik batangnya ataupun buahnya, tapi kan kalau loa, kayu dan buahnya tidak dimanfaatkan, kecuali untuk berteduh, dan hiasan bonsai," terangnya.
Baca Juga: 600 Peserta Meriahkan Geopark Ciletuh Run 2024 di Ciemas Sukabumi
Baca Juga: Apresiasi Geopark Ciletuh Run 2024, DPRD Sukabumi: Berdampak ke Ekonomi Masyarakat
Kata Yani, Pohon Loa tersebut menjadi favorit wisatawan untuk berfoto, duduk di akar pohon loa yang bercabang dan merambat, sambil berteduh dan menikmati pemandangan indahnya curug Sodong," imbuhnya.
Yani menuturkan, pada saat masih belum banyak pengunjung dan belum dikelola oleh Dinas Pariwisata. Salah seorang pengunjung menceritakan dirinya melihat ada penampakan dekat pohon Loa, katanya, ia melihat sosok yang memakai baju kerajaan.
"Ada juga yang pernah melihat penampakan sosok yang baju putih. Tapi saya saya sendiri sebagai warga setempat belum pernah melihat apa apa," ujar Yani menceritakan.