SUKABUMIUPDATE.com - Ramadhan adalah bulan suci penuh berkah. Banyak orang yang berlomba dalam mengejar keberkahannya dengan berbagai kegiatan bermanfaat. Salah satunya adalah komunitas anak muda di Sukabumi yang tergabung dalam gerakan Teman Kita.
Berdasarkan keterangannya, gerakan Teman Kita sudah mempunyai banyak program bermanfaat pada bulan biasa. Namun pada Ramadhan tahun ini, Teman Kita memiliki program istimewa berjudul "BERBAKTI VOL 4". Ada beberapa agenda dalam kegian ini, antara lain:
1. Share Eat (Berbagi Paket Berbuka)
2. Sapa Teman Luar Biasa (Buka Bersama Penyandang Tuna Grahita)
3. Santunan Yatim & Piatu
4. Santunan Guru Ngaji
5. Wakaf Al-Qur'an
6. Ramadhan Fest (Pesantren Ramadhan)
Gerakan Teman Kita melaksanakan kegiatan ini diawali dengan Share Eat di sekitar jalan raya Kota Sukabumi pada 25 Maret 2024. Dilanjutkan Sapa Teman Luar biasa di SLBC Budi Nurani pada 1 April 2024. Lalu ditutup Ramadhan Fest di Desa Sukamanah, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, pada 4 April 2024.
Baca Juga: Aksi Kolaborasi, Berbagi Bersama Gerakan Teman Kita di Bulan Ramadan
Dalam BERBAKTI VOL 4, gerakan Teman Kita berlolaborasi dengan Komunitas Guru Bercerita, Gerakan Literasi STISIP Syamsul Ulum, HMJM UNLIP, RMA Al-Amanah, Sahabat Al-Hilal, dan Brand Kolaborator.
Berbakti kali ini adalah tahun ke-4 yang dilaksanakan oleh gerakan Teman Kita dengan upaya memberikan manfaat dan menebar kasih sayang di bulan Ramadhan kepada teman di luar sana. Seperti motto "bergerak, bergerak, berdampak", gerakan Teman Kita mengajak, khususnya anak muda, ikut bergerak sehingga memberikan dampak manfaat agar dunia bisa terus tersenyum. Hal ini dikatakan Faizal, founder gerakan Teman Kita.
Campaign yang dipelopori gerakan Teman Kita kali ini didukung oleh semua #TemanBaik dari hasil pemanfaatan sosial media dan Brand Kolaborator. BERBAKTI VOL 4 berhasil menebar manfaat kurang lebih 250 penerima manfaat, di antaranya Yatim/Piatu, Anak Penghafal Al-Qur'an, Guru Ngaji dan Kaum Duafa melalui Share Eat, Santunan Yatim/Piatu, Santunan Guru Ngaji, dan Wakaf Al-Qur'an.
"Terima kasih kepada Gerakan Teman Kita dan donatur yang telah peduli terhadap yatim/piatu juga guru ngaji di lingkungan kami yang jarang sekali diperhatikan. Mudah-mudahan di tahun selanjutnya gerakan Teman Kita semakin sukses dan terus menebar manfaat, juga kasih sayang lebih luas lagi," kata ketua RT setempat di Desa Sukamanah.
"Harapan dari BERBAKTI VOL 4 ini semoga ke depannya lebih banyak lagi anak muda yang ambil peran dalam kebaikan dan menebar kebermanfaatan. Terima kasih kepada seluruh relawan, kolaborator, teman baik, dan para Brand Kolaborator yang telah mempercayai gerakan Teman Kita untuk menjembatani kebaikan-kebaikannya kepada penerima manfaat," kata Faizal.
Sampai jumpa di BERBAKTI VOL 5. Salam Berbagi, Salam Hangat dari kami Gerakan Teman Kita. (ADV)
Sumber: Siaran Pers