SUKABUMIUPDATE.com - Tol Bocimi seksi 3 Parungkuda - Cibolang yang ditargetkan selesai setelah Idul Fitri 2024, ternyata masih menghadapi kendala pengadaan tanah. Untuk menyelesaikan masalah ini, Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, menggelar rapat Percepatan Proyek Jalan Tol Ciawi Sukabumi Sesi 3 di Sukabumi, Jumat 22 Maret 2023,
Pertemuan ini dihadiri banyak pihak termasuk Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan jajaran. Rapat koordinasi ini khusus membahas masalah tanah yang dilintasi oleh proyek tol bocimi seksi 3.
Menurut Ade, saat ini proses penyelesaian pembebasan tanah sedang dilaksanakan. "Sebagian besar terkait administrasi. Namun semua sedang proses," ujarnya, dilansir dari akun resmi Pemkab Sukabumi.
Untuk mempercepat proses ini, sekda menegaskan akan ada pertemuan lanjutan dan mengundang seluruh pihak yang terkait dengan tanah yang akan digunakan jalan tol bocimi seksi 3.
"Kita nanti kumpulkan terlebih dahulu semua pihak. Mudah-mudahan lancar, kita ingin proyek ini lancar dan sukses" pungkasnya.
Izin Penlok Habis
Seperti diberitakan sebelumnya, program pembebasan lahan dalam rangka pembangunan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) seksi 3 dihentikan sementara, berkaitan dengan habisnya izin Penetapan Lokasi (Penlok) per 7 Oktober 2023.
Saat itu, Kepala Seksi Pengadaan Tanah dan Pengembangan pada Kantor Agraria Tata Ruang dan Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Kantah Kabupaten Sukabumi, Enang Sutriyadi menegaskan tidak ada lagi aktivitas dalam rencana pembangunan Tol Bocimi Seksi 3.
"Progres pembebasan lahan pada kegiatan Tol Bocimi karena penloknya berakhir sejak 7 Oktober 2023 ke sini. Maka, kegiatan-kegiatan Bocimi pun kita stop dulu sampai sekarang tidak ada kegiatan," Ujar Enang kepada awak media, Rabu 22 November 2023.
Baca Juga: Operasi Pekat Ramadan, Ribuan Butir Petasan Disita di Parungkuda Sukabumi
Kendati demikian, pihaknya mengaku telah melakukan rapat koordinasi bersama semua unsur di BPN Kantah Kabupaten Sukabumi dalam rangka pembaharuan penlok.
Pembebasan lahan pada pembangunan Jalan Tol Seksi 3 saat itu sudah mencapai 89 persen dengan luasan mencapai 87,2 persen. "Jadi, seksi 3 itu luas lahannya ada sekitar 1.333.267 meter persegi, dengan target bidang tanah sebanyak 2.424 bidang tanah," tutur dia.