Rapat Dinas, Dinkes Sukabumi Perkuat Sinergitas dan Integrasi Dalam Pelayanan Kesehatan

Kamis 21 Maret 2024, 21:43 WIB
Momen kebersamaan Jajaran Dinkes dan Puskesmas di wilayah Kabupaten Sukabumi dalam kegiatan Rapat Dinas, Kamis (21/3/2024). (Sumber : SU/Ibnu)

Momen kebersamaan Jajaran Dinkes dan Puskesmas di wilayah Kabupaten Sukabumi dalam kegiatan Rapat Dinas, Kamis (21/3/2024). (Sumber : SU/Ibnu)

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sukabumi menggelar rapat dinas dan serah terima jabatan Kepala Puskesmas dan kepala sub bagian tata usaha Puskesmas yang dilaksanakan di Hotel Augusta Sukabumi Jalan Raya Cikukulu Nomor 72, Desa Cisande, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, Kamis (21/3/2024).

Informasi yang dihimpun, sasaran kegiatan rapat dinas semester 1 Tahun 2024 di Lingkup Dinkes Kabupaten Sukabumi ini adalah 100 orang. Terdiri dari 58 orang Kepala Puskesmas, jajaran struktural Dinkes Kabupaten Sukabumi, pejabat Fungsional atau Ketua Tim Kerja di Lingkungan Dinkes Kabupaten Sukabumi, Kepala Gudang Farmasi Dinkes Kabupaten Sukabumi dan Kepala Laboratorium Kesehatan Daerah Kabupaten Sukabumi.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Sukabumi, Agus Sanusi mengatakan, rapat dinas ini dilaksanakan guna mewujudkan sinergitas dan integrasi yang baik dari semua unsur khususnya unsur Dinkes dengan puskesmas, dalam mendukung pelayanan kesehatan yang baik kepada masyarakat.

"Awal tahun ini merupakan momen yang baik untuk kita bisa bersama-sama memantapkan rencana proses yang sudah kita susun diakhir tahun yang lalu, sehingga semuanya yakin di tahun 2024 ini kita dapat melaksanakannya dengan lebih baik lagi," ujarnya kepada sukabumiupdate.com.

Menurut Agus, dalam memberikan pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat, jajaran Dinkes dan Puskesmas harus meyakinkan bahwa semuanya sudah disiapkan baik sarana prasarana, SDM maupun anggaran.

"Dalam pemenuhan sarana prasarana maupun SDM, kita harus benar benar memahami mana yang dapat difasilitasi dinas kesehatan dan mana yang swakelola oleh puskesmas masing-masing dengan menggunakan anggaran pendapatannya," katanya.

Demikian juga dalam pengelolaan keuangan, Agus menyebut jajarannya harus benar-benar memahami regulasi yang ada sehingga bisa sama sama aman dalam menjalankannya.

"Regulasi apa yang belum ada mari identifikasi dan upayakan regulasi itu tersedia untuk memayungi kerja kita," jelasnya.

Agus menyebut, momen acara rapat dinas ini harus dioptimalkan untuk saling memberikan informasi dan solusi, berdiskusi membahas bagaimana teknis pengadaan, pembelanjaan dan pelaporannya.

"Jangan sampai di akhir kita mendapatkan masalah karena kekurangpahaman kita dalam melaksanakannya. mungkin nanti secara teknis akan dibahas oleh pak sekretaris dinas kesehatan, para kepala bidang dan kasubag," paparnya.

"Jadi 3 hal yang saya tekankan dalam hal ini, yaitu tentang kesiapan regulasi, pemenuhan sarana prasarana, pemenuhan sumber daya manusia, proses pengadaan atau pembelanjaan dan pelaporannya," lanjutnya.

Selain itu, kata Agus, keberhasilan pembangunan kesehatan sangat ditentukan oleh upaya yang berkesinambungan yang dilaksanakan oleh berbagai pihak, semua harus berupaya melakukan perbaikan dari apa yang masih menjadi kekurangan.

"Dan kita harus terus bersama sama melakukan peningkatan, dengan mendaya gunakan segenap potensi yang ada, baik di tingkat dinas maupun puskesmas," ucapnya.

Tak hanya itu, Agus menyatakan keberhasilan pelayanan kesehatan di fasilitas kesehatan yang berkualitas tentunya akan memberi dampak terhadap status kesehatan masyarakat, yang terukur dari indeks kesehatan masyarakat dan indeks kesejahteraan masyarakat (IKM).

"Dengan meningkatnya angka harapan hidup, menurunnya angka kematian ibu dan bayi, dan zero new stunting pada anak anak penerus bangsa ini," tegasnya.

"Sekali lagi saya berharap semoga rapat dinas ini dapat memberi manfaat, dilaksanakan dengan penuh keseriusan dan menghasilkan sesuatu yang bisa kita jadikan bahan perbaikan kedepan," tambahnya.

Tak hanya itu, pada kesempatan tersebut, Agus menyampaikan selamat kepada yang purnabakti, yang mendapat rotasi, mutasi maupun promosi.

"Semoga Allah memberikan yang terbaik kepada kita semua dan pada hari ini saya secara pribadi maupun kedinasan menghaturkan beribu terimakasih yang tak terhingga atas dedikasi pengabdiannya pada dinas kesehatan," ucapnya.

"Semoga yang purnabakti senantiasa diberikan kesehatan, keberkahan dan kebahagiaan, dan yang rotasi, mutasi maupun promosi diberikan kelancaran kesehatan dalam menjalankan tugasnya," pungkasnya menambahkan. (ADV).

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Food & Travel22 November 2024, 08:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa