SUKABUMIUPDATE.com - Pedagang mengeluhkan rusaknya jalan di Pasar Surade, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi. Apalagi saat musim hujan, jalan ini seperti sungai kering.
"Jalan rusak memperparah turunnya warga yang belanja ke pasar. Selain karena dampak harga-harga kebutuhan pokok naik," kata Ajat Sudrajat, pedagang Pasar Surade kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (16/3/2024).
Ajat menyebut jalan Pasar Surade berlubang dan digenangi air, ditambah lumpur dan batu-batu yang licin. Kondisi ini menurutnya sudah tak layak dan berdampak pada ekonomi pedagang.
Baca Juga: Warga Keluhkan Akses Jalan di Curugkembar Sukabumi Rusak Parah, Begini Kata PU
"Ada juga penyetopan kendaraan untuk uang parkir. Padahal uang parkir itu kalau kendaraan parkir, bukan saat jalan. Saat ini kondisi musim paceklik, daya beli warga turun karana harga naik ditambah akses jalan tidak memadai," ungkapnya.
Kepala UPTD Pasar Surade, Heri, membenarkan kondisi jalan di Pasar Surade rusak parah. "Sudah beberapa kali diusulkan perbaikan melalui dinas terkait (Disdagin). Baru terealisasi sebagian (2023). Itu dampak curah hujan tinggi dan drainase sudah harus renovasi," kata dia.
"Panjang jalan di lingkungan Pasar Surade kurang lebih 4.000 meter," ujar Heri.