SUKABUMIUPDATE.com - Tembok irigasi pangkalan dari aliran Sungai Cilung Gunung jebol di Kampung Cibonceret RT 02/03 Desa Waluran, Kecamatan Waluran, Kabupaten Sukabumi.
"Kejadian jebol 13 Januari 2024 sekitar pukul 14.00 WIB dengan tinggi 3 meter dan lebar 4 meter," kata Kepala Desa Waluran Wahyudin kepada sukabumiupdate.com, Senin (15/1/2024).
"Kepada dinas terkait agar segera ditangani karena saat ini para petani sudah mulai menggarap sawahnya," tambah dia.
Kepala UPTD PU Wilayah Ciemas Dadang Koswara membenarkan kerusakan itu. "Betul tembok putus pada irigasi pangkalan. Tim UPTD PU Ciemas sudah cek lokasi, dan itu kewenangan kabupaten," ucap Dadang.
Baca Juga: Baru Dibangun, Tembok Irigasi di Sagaranten Rusak: Ini Kata Distan Sukabumi
Saluran irigasi ini mengairi persawahan seluas 365 hektare di Desa Waluran. Secara rinci Dadang menyebut tembok yang putus akibat longsor ini memiliki panjang 3,50 meter, tinggi 3,50 meter, dan lebar 4,50 meter.
"Penanganan sementara memakai kantong berisi material tanah sebanyak 150 buah. Dengan sistem terasering, semoga besok sore bisa normal kembali. Yang terlibat penanganan sementara mitra cai, UPTD PU Ciemas, petani pemakai air, dan warga," katanya. (ADV)