SUKABUMIUPDATE.com - Penjabat (Pj) Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji menjadi narasumber dalam Podcast Sukabumiupdate.com. Acara ini membahas seputar pembangunan di Kota Sukabumi. Podcast dilaksanakan Rabu, 10 Januari 2024 di kantor sukabumiupdate.com.
Dalam podcast itu dipaparkan berbagai hasil pembangunan tahun 2023. Capaian pembangunan daerah tahun 2023 pada umumnya disebut dalam kondisi sangat memuaskan, di mana capaian indikator kinerja outcome mencapai 98,464 dan capaian kinerja keuangan sebesar 97,144.
Baca Juga: Bupati & Pj Wali Kota Sukabumi Teken Kesepakatan Pengembangan Potensi Daerah
"Pembangunan 2023 di antaranya pengurangan kawasan kumuh seluas 78,43 hektare, pembangunan pedestrian di pusat perkotaan seperti di Jalan Siliwangi, Veteran, Sudirman, AR Hakim, dan Jalan Bhayangkara. Lalu bertambahnya kelurahan yang keluar dari status kawasan kumuh sebanyak dua kelurahan (Gunungparang dan Citamiang)," ujar Kusmana.
Adapun pembahasan selengkapnya, termasuk rencana pembangunan tahun 2024 dan persiapan Pemilu di Kota Sukabumi, dapat ditonton di Podcast Sukabumiupdate.com yang akan tayang di berbagai platform media sosial sukabumiupdate.com. (ADV)