Kunjungi Ujang, Pemcam Cicurug Sukabumi Disambut Ular dan Janjikan Hal Ini

Kamis 21 Desember 2023, 02:51 WIB
Tangkapan layar cuplikan video Ujang saat 'memamerkan' ular kobra peliharaannya saat petugas dari Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cicurug Sukabumi berkunjung. (Sumber : Istimewa)

Tangkapan layar cuplikan video Ujang saat 'memamerkan' ular kobra peliharaannya saat petugas dari Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cicurug Sukabumi berkunjung. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cicurug yang diwakili Kasi Pemerintah bersama Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) dan aparat kewilayahan mengunjungi Ujang Ahmad, pria tua penghuni bedeng tak layak huni di Kampung Papisangan RT 4/5, Desa Caringin, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Rabu (20/12/2023).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, langkah tersebut sebagai respon terkait viralnya kabar soal Ujang yang di usia senjanya hidup sebatang kara dan tinggal di rumah bedeng beralaskan tanah tanpa listrik.

Ada yang menarik saat kunjungan tersebut. Dilihat dari cuplikan video berdurasi 12 detik yang diterima sukabumiupdate.com, para tamu yang datang 'disambut' Ujang dengan ularnya.

Ujang yang diduga alami gangguan kejiwaan, diketahui memelihara ular kobra. Ular tersebut nampak jinak saat di tangan Ujang. Saat itu ia sepertinya tengah memainkannya.

Baca Juga: 9 Ciri Orang Mengalami Depresi, Seperti Ujang asal Cicurug Sukabumi?

Asupkeun deui (masukkan lagi), asupkeun deui ah, sina bobo (supaya tidur),” kata salah satu petugas kewilayahan kepada Ujang agar ular tersebut dimasukkan ke kaleng biskuit khong guan.

Ampih, ampih, era (malu) ah,” kata Ujang merespon perkataan tamu yang datang ke kediamannya tersebut sambil memasukan ularnya ke kaleng.

Selepasnya mereka kemudian meninjau rumah bedeng Ujang dan sesekali memotret gubuk berukuran 4x4 meter persegi tersebut.

Peninjauan rumah Ujang oleh Petugas dari Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cicurug.Peninjauan rumah Ujang oleh Petugas dari Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cicurug.

Saat dikonfirmasi, Kepala Desa Caringin Parid Rudin mengatakan bahwa kedatangan petugas dari Pemcam Cicurug ke kediaman Ujang itu untuk menindaklanjuti rencana pembangunan kembali rumah Ujang agar lebih layak huni.

Selain itu, mereka juga berkoordinasi dengan RT setempat untuk saling mengawasi keadaan warganya.

Baca Juga: Akrab dengan Ular Kobra, Cerita tentang Ujang Penghuni Gubuk Bedeng di Sukabumi

"Insya Allah dalam waktu dekat, kita akan langsung tindak lanjuti permasalahan pak Ujang baik pengadaan rumah maupun kondisi kesehatannya yang sering terganggu," ungkap Parid.

Parid memastikan Pemerintah desa dan Kecamatan sudah berupaya sejak dulu, bahkan hingga dua kali membangun rumah untuk Ujang, namun karena kondisi kejiwaan yang diderita Ujang membuat rumah tersebut kerap dirusak Ujang sendiri.

"Pemerintah akan terus memberikan dukungan dan bantuan yang diperlukan untuk mengatasi kondisi Ujang Ahmad dan warga lain yang membutuhkan perhatian khusus," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, seorang pria lansia hidup sebatang kara di sebuah gubuk kecil berbentuk bedeng yang sungguh tidak layak huni di Cicurug Kabupaten Sukabumi. Sosok pria lansia tersebut bernama Ujang Ahmad.

Baca Juga: 10 Cara Berinteraksi dengan Orang Depresi, Jangan Abaikan Mereka!

Potret Ujang yang memprihatinkan ini sebelumnya beredar di media sosial. Akun Facebook Muhammad Khayfa membagikannya ke grup Cicurug Shoping pada hari Minggu 17 Desember 2023. Ia merasa miris di Kecamatan Cicurug masih ada warga yang tinggal di tempat yang tak layak huni. 

"Sangat ironis di Kecamatan yang sangat maju, tapi masih ada yang seperti ini. Semuanya tutup mata tutup telinga," tulis akun Muhammad Khayfa.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim