SUKABUMIUPDATE.com - Sekretaris Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga atau Disbudpora Kabupaten Sukabumi Anita Mulyani menyambut baik pelaksanaan kegiatan Perkemahan Sepuluh November (Persenov) Tingkat Kabupaten Sukabumi Tahun 2023 yang bertempat di Palagan Bojongkokosan Kecamatan Parungkuda, Selasa-Jumat, 7-10 November 2023.
Menurut Anita, Persenov adalah kegiatan yang penting bagi generasi muda agar senantiasa mengingat jasa-jasa para pahlawan.
"Terutama tentang perjuangan panjang para pahlawan untuk kemerdekaan Republik Indonesia ini. Mereka (generasi muda) juga harus bisa menanamkan rasa kebanggaan memiliki negaranya," kata Anita kepada sukabumiupdate.com.
Anita menuturkan, dalam kegiatan Persenov ini para peserta yang merupakan pelajar dilibatkan secara aktif dengan kegiatan-kegiatan yang positif.
"Untuk mengingat apa yang sudah dilakukan oleh para pejuangnya dahulu. Jadi intinya generasi muda sekarang ini harus selalu diajak diingatkan kembali tentang dasar-dasar kenapa negara ini bisa merdeka dan salah satunya adalah dengan perjuangan-perjuangan para pahlawan," jelasnya.
Baca Juga: Persenov di Bojongkokosan, Bupati Sukabumi Bahas Edukasi Sejarah Kepahlawanan
Menurut Anita, generasi muda sekarang itu harus diajak dan diikutsertakan dalam kegiatan positif apapun.
"Agar mereka disiapkan menjadi generasi penerus bangsa ini. Banyak hal yang positif yang bisa dilakukan dalam perkemahan 10 November ini," kata dia.
"Salah satunya di mana mereka, anak-anak ini bisa bekerja sama dengan tim bisa melakukan segala sesuatu secara mandiri kemudian bisa juga mereka menyayangi lingkungan, memelihara keberadaan lingkungan dengan tidak membuang sampah," tambahnya.
Anita mengatakan, generasi muda yang mau terlibat aktif dalam kegiatan seperti Persenov, biasanya mereka-mereka adalah orang yang punya komitmen dan bisa menjauhi dari hal-hal yang buruk.
"Contohnya mereka itu setidaknya bisa menghindari dari narkoba seperti itu. Jadi untuk Ibu sendiri sebagai Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pemuda dan Olahraga, kegiatan membangun generasi muda seperti ini harus terus dilakukan untuk menjaga putra-putri kita, putra-putri terbaik kita itu disiapkan untuk menjadi generasi penerus," tandasnya.
Sekadar diketahui, perkemahan yang diikuti lebih dari 800 peserta itu digelar Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Sukabumi dalam rangka memperingati hari pahlawan. Kegiatan tersebut bertema "Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa" dalam memerangi kemiskinan dan kebodohan. (ADV)