SUKABUMIUPDATE.com- Dalam rangka memeriahkan Hari Santri Nasional (HSN) Tahun 2023, Karang Taruna Kecamatan Ciracap dan BPBD Kabupaten Sukabumi bekerjasama memberikan bantuan air bersih bagi Warga terdampak kekeringan di Desa Cikangkung, Senin (23/10/2023).
Ketua Karang Taruna Kecamatan Ciracap, Komarudin menyampaikan bhakto sosial dalam rangka hari santri yaitu dengan membagikan air bersih untuk daerah yang selama ini benar-benar mengalami krisis air.
Menurut Komarudin atau biasa dipanggil Omay, kekeringan setidaknya melanda 5 kedusunan, yakni Dusun Cibuluh, Dusun Pananggapan, Dusun Cikaramat, Dusun Cibanteng, serta Dusun Pananggapan.
Baca Juga: 1 DPO Rampok Minimarket Bojonggenteng Sukabumi Diciduk Polisi di Karawang
"Baru tersalurkan 60.000 liter untuk warga terdampak kekeringan di Desa Cikangkung. Kegiatan ini kerjasama BPBD Kabupaten Sukabumi, dan panitia hari santri tingkat Kecamatan Ciracap serta Pemdes Cikangkung," ungkap Omay kepada sukabumiupdate.com, Senin (23/10/2023).
Adapun pelaksanaan Hari Santri Nasiona tingkat kecamatan Ciracap sendiri akan dilaksanakan pada Rabu 24/10/2023, dilapang sepakbola Desa Cikangkung.