SUKABUMIUPDATE.com – Pemerintah melalui PT PLN (Persero) kembali memberikan Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) kepada warga kurang mampu yang berada di Kampung Cisarua Desa Sukamanis Kecamatan Kadudampit Kabupaten Sukabumi pada Sabtu (14/10/2023).
BPBL merupakan Program Penyambungan Listrik Baru bagi rumah tangga kurang mampu secara gratis, mulai dari pemasangan instalasi, biaya sertifikasi laik operasi (SLO), dan pengisian token awal.
Peresmian Program BPBL tersebut turut dihadiri oleh Lambas Richard Pasaribu (Vice President Pengembangan Lisdes dan Sistem Isolated PLN Pusat), Eko Suharno (Senior Manager Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN UID Jabara), Joko Hadi Widayat (Senior Manager Komunikasi dan Umum), Yuniar Budi Satrio (Manager PLN UP3 Sukabumi), Ribka Tjiptaning Proletariyati (Komisi VII DPR RI), Bupati Sukabumi Marwan Hamami, serta para tamu undangan lainnya.
Baca Juga: Pj Walkot Hadiri Rakor Persiapan Pemilu 2024 Bersama Forkopimda Sukabumi
Selain Peresmian Program BPBL, YBM PLN UP3 Sukabumi turut memberikan santunan berupa paket sembako bagi para penerima bantuan.
Dalam sambutannya, Bupati Sukabumi Marwan Hamami menyampaikan apresiasi atas terlaksananya program tersebut.
"Saya berterima kasih kepada Pemerintah Pusat yang sudah bekerja sama dengan PLN untuk memberikan perhatiannya kepada rumah tangga kurang mampu di Kabupaten Sukabumi melalui program BPBL ini." ujar Bupati Marwan.
Sementara itu, Vice President Pengembangan Lisdes dan Sistem Isolated PLN Kantor Pusat, Lambas Richard Pasaribu mengungkapkan bahwa upaya penyediaan listrik secara merata bagi masyarakat masih terus dilakukan agar seluruh masyarakat bisa menikmatinya.
Baca Juga: Terbang Hari Ini, Inilah Jadwal Presiden Jokowi Selama 5 Hari di Luar Negeri
"Dengan adanya kerjasama antara Pemerintah dan PLN melalui program BPBL ini, diharapkan program ini bisa menjangkau penyediaan listrik yang adil bagi seluruh lapisan masyarakat tanpa terkecuali." jelasnya.
Dalam Kesempatan yang sama, Manager PLN UP3 Sukabumi Yuniar Budi Satrio mengatakan bahwa program tersebut merupakan bukti nyata implementasi dari energi berkeadilan. "PLN dalam hal ini yang memegang tanggung jawab untuk melistriki hingga pelosok negeri siap menjalankan amanat yang diberikan oleh pemerintah,” tuturnya.
Salah satu penerima manfaat, Dadan (72 tahun) warga Desa Sukamanis Kecamatan Kadudampit Kabupaten Sukabumi mengungkapkan rasa terima kasih atas adanya program yang diterimanya. "Syukur Alhamdulillah sekarang sudah ada listrik di rumah sendiri, biasanya cuma numpang ke tetangga," kata Dadan.
Baca Juga: Tok! MK Resmi Tolak Batas Usia Capres-Cawapres Jadi 35 Tahun
Hal yang sama turut disampaikan oleh Ating (70 tahun). "sekarang sudah enak, ada listrik rumah jadi terang,” sambungnya.
Sementara itu, Manager PLN UID Jawa Barat Susiana Mutia General menyampaikan pemerintah dan PLN berharap dengan adanya program ini dapat meningkatkan kesejahteraan dan ekonomi masyarakat, sehingga dapat membantu meringankan beban masyarakat. (Adv)