SUKABUMIUPDATE.com - Aksi bersih-bersih Pantai Loji dan sekitarnya di Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, kembali berlanjut. Jumat (6/10/2023), menjadi hari ketiga kegiatan clean up yang digagas Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi sebagai salah satu rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (HUT TNI) ke-78.
Pada hari ketiga ini, Pandawara Group ikut bergabung bersama elemen lain mulai masyakat umum, TNI/Polri, relawan, pelajar, dan lainnya. Dari informasi yang dihimpun sukabumiupdate.com, terdapat kurang lebih 800 orang yang ikut terlibat aksi bersih-bersih tersebut. Diketahui, kegiatan clean up dilaksanakan empat hari mulai 4-7 Oktober 2023.
Baca Juga: Pantai Loji Sukabumi: Legenda Bajak Laut Culik Warga yang Kini Jadi Lautan Sampah
Adapun bersih-bersih dilakukan secara manual di mana sampah dipungut menggunakan tangan dan dibantu sejumlah alat berat. Kegiatan Rabu ini dimulai sejak pukul 07.00 WIB.
Pantai Loji dan sekitarnya viral di media sosial setelah Pandawara Group menyatakan sebagai yang terkotor nomor empat di Indonesia. Mereka kemudian menggagas kegiatan clean up pada 6-7 Oktober 2023. Namun kekinian, Pandawara Group menjelaskan nomor keempat itu adalah urutan kunjungan yang mereka lakukan, bukan peringkat pantai terkotor.
Baca Juga: Sampah di Pantai Loji Sukabumi, Bupati Duga Baju Cimol
Baca Juga: Analisa DPRD Terkait Dugaan Pemicu Tumpukan Sampah di Pantai Loji Sukabumi
Baca Juga: Pandawara Bertemu Kades-Karang Taruna, Siap Kolab Bersihkan Pantai Loji Sukabumi