SUKABUMIUPDATE.com - Sebuah video viral di media sosial, menyoroti kondisi memperihatinkan di Pantai Loji, Desa Sangrawayang, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi. Dalam video disebut sebagai pantai terkotor nomor 4 di Indonesia.
Video yang diunggah oleh Pandawara Grup di Tiktok dan Instagram tersebut, salah satu anggota Pandawara menancapkan sebuah kertas bertulisan "Selamat Datang di Pantai Terkotor No 4 di Indonesia".
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman mengatakan bahwa pihaknya tidak mengetahui bahwa status pantai tersebut sebagai pantai terkotor nomor 4 di Indonesia.
Baca Juga: Bertambah Jadi 4 Rumah, Update Dampak Gempa Darat Guncang Sukabumi
"Itu gak ngerti juga, kan namanya terkotor nomor 4 itu harus ada standarnya, kita jadi juara 1, 2 dan 3 kan biasanya ada standarnya. Mereka (Pandawa Grup) mengemukakan itu bagaiamana, kan kita juga gak ngerti," ujar Ade kepada awak media di aula Makodim 0622/Kabupaten Sukabumi, Senin (2/9/2023).
Menurut Ade, dengan beredarnya video tersebut tidak berdampak pada status Ciletuh Unesco Global Geopark.
"Iya itu udah enggak, oleh karena itu kita usahakan Kabupaten Sukabumi harus bersih apalagi kita akan jadi tuan rumah Healthy Cities Summit 2024. Selain itu juga, kita (Kabupaten Sukabumi) memiliki (status) wistara, mudah-mudahan wistara III Kabupaten/Kota sehat, oleh karena itu kita bersihkan sampah ini," ucap Ade.
Baca Juga: Spesifikasi Motor KTM 890 Adventure R Rally, Hanya Ada 700 Unit di Dunia
Sekda Ade mengatakan, pihaknya bersama TNI, Polri dan warga masyarakat akan kembali melakukan bersih bersih sampah di pantai tersebut.
"Insyaallah kita akan laksanakan pelaksanaan dari tangggal 4 sampai tanggal 7, mudah mudahan kan ini ramai di medsos bukan di media tapi di medsos yang viral," imbuhnya.
Tetapi emang, tutur Sekda, hal tersebut menjadi kewajiban kita (pemkab) sekaligus juga kan ada bakti dari TNI tanggal 5. Oleh karenanya Sekda memastikan tanggal 4-7 Oktober akan mengerahkan kekuatan untuk melakuakn pembersihan pantai.
Baca Juga: Suhu Terasa Panas, Prediksi BMKG: Cuaca Oktober Masih Terik
"Jadi tanggal 4 sudah ini, jadi semua perangkat daerah, tadi unsurnya dari TNI, POLRI, pemda semua elemen kita bersihkan pantai yang itu, ini yang kedua kali, yang kemarin pernah viral juga kita selesaikan dan hari ini kita selesaikan yang ke dua, mudah mudahan lancar," tandasnya.