SUKABUMIUPDATE.com - Kebakaran terjadi di pinggir jalan Kabandungan RT 04/08 Kelurahan Karamat, Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi. Satu unit bangunan bengkel las ikut dilalap api dalam peristiwa yang terjadi pada Rabu (6/9/2023) malam tersebut.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran di area lahan dekat dengan permukiman warga itu terjadi sekitar pukul 19.49 WIB. Api diduga berasal dari pembakaran sampah daun kering sisa pembukaan lahan.
Wawan (52 tahun) pemilik bengkel las yang terdampak mengatakan, peristiwa kebakaran ini diduga bermula ketika ada seorang pekerja bangunan di tempat kejadian kebakaran (TKK) membakar sampah daun kering di tengah rumpun bambu tepat di lahan kosong belakang bengkel miliknya. Ia mengaku sempat menegur oknum warga itu namun tidak dihiraukan hingga akhirnya terjadi kebakaran.
"Ada orang yang mau kerja ngembangin warung, terus ngebakar. Kata saya jangan ngebakarin takutnya kan yang namanya api takutnya ngerembet. Kata dia nggak nggak, eh langsung kejadian. Kalau udah gini saya kan bingung," ujar Wawan kepada sukabumiupdate.com di TKK.
Baca Juga: Diduga Gegara Ngecas Lampu Darurat, Rumah di Bojonggenteng Sukabumi Terbakar
Saksi lainnya, Anjas (48 tahun) warga setempat menyebut, dirinya baru mengetahui peristiwa kebakaran ini setelah mendengar teriakan warga yang panik bahwa ada kobaran api di lahan seberang perumahan royal Kabandungan residence itu. Dirinya pun langsung menuju lokasi untuk memastikan.
"Kurang lebih jam 8 malam kurang saya dengar ada teriakan api dari luar. Saya langsung keluar dan cek ke lokasi. Api awal mula dari bekas bakaran-bakaran sampah, terus merembet ke bengkel las. Teman saya di sini langsung WhatsApp ke temennya yang di damkar," kata Anjas.
"Suasana panik, enggak ada sumber air masalahnya. Jadi akhirnya masing-masing. Bengkel sudah kosong, tadinya itu teh kan pohon bambu ditebang, bukaan lahan baru mau dibikin kios. Jadi sampai itu sudah mengering dibakar," sambungnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Penyelamatan dan Pemadam Kebakaran (Damkar) Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Sukabumi, Ujang Rustiandi mengatakan, pihaknya menurunkan empat unit mobil pemadam kebakaran ke lokasi.
"Kami mendapatkan laporan tadi jam 19.49 WIB kemudian kita kumpul di tempat jadi kita dalam perjalanan kita 15 menit udah nyampe di sini. Untuk mobil pemadam kita turunkan empat unit mobil pemadam kebakaran dan alhamdulillah estimasi pemadaman kurang lebih sekitar 1 jam," tuturnya.
Dia memastikan tidak ada korban jiwa atau luka dalam peristiwa ini. Berdasarkan pantauan di lapangan, lanjut Ujang, kebakaran melanda bengkel las berukuran 8x4 meter persegi dan lahan kosong seluas sekitar 25 meter persegi. Kerugian akibat kebakaran ini diperkirakan sekitar Rp 25 juta.