Cerita Haru Nurhayati Temukan Motornya di Polres Sukabumi Setelah 4 Bulan Hilang

Kamis 17 Agustus 2023, 16:47 WIB
Nur Nurhayati saat bertemu dengan motor miliknya di Polres Sukabumi, motor tersebut hilang selama 4 bulan | Foto : Ilyas Supendi

Nur Nurhayati saat bertemu dengan motor miliknya di Polres Sukabumi, motor tersebut hilang selama 4 bulan | Foto : Ilyas Supendi

SUKABUMIUPDATE.com - Nur Nurhayati (40) warga kampung limbangan RT 01/RW 02, Desa Bojonglongok, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi tak kuasa menyembunyikan rasa haru saat motornya ditemukan di Mapolres Sukabumi. Walaupun ia sedikit kaget karena motornya berubah warna dari merah putih menjadi ungu.

Nur menceritakan peristiwa Kehilangan Motor tersebut terjadi pada tanggal 4 Maret 2023 di Pasar Parungkuda Kabupaten Sukabumi. 

"Saya waktu itu ke pasar Parungkuda jam setengah 10 pagi, trus masuk ke dalam pasar kurang lebih 30 menit pas keluar lagi gak ada (motor)," kata Nur, Kamis (17/8/2023).

Setelah peristiwa hilangnya motor tersebut Kata Nur, pihaknya langsung melaporkan ke kepolisian. Nur mengaku sangat pasrah setelah motornya hilang.

Baca Juga: Curanmor dan Penadah Diringkus, Polres Sukabumi Amankan 4 Unit Motor

"Terus saya lapor ke polsek terus di urus-urus, nanti katanya kalau ada kabar langsung dikabarin, saya nunggu 4 bulan lebih saya juga kemaren kemaren udah pasrah engak bakalan ketemu, pas kemaren dapat kabar motor ada di Polres Sukabumi," ujar Nur.

Setelah diketemukannya motor tersebut, Nur mengaku kaget dengan keadaan motornya yang berubah menjadi warna ungu.

"Iya kaget aja saya juga bingung tadi warna motornya berubah tadinya merah putih jadi janda, warna ungu," ungkap Nur sambil tertawa.

"Tapi sangat seneng sekali luar biasa seneng sekali allhamdulilah ketemu lagi, ini merupakan kado ulang tahun kemerdekaan Indonesia pas tanggal 17 agustus," jelasnya.

Diberitakan sebelumnya. Polisi berhasil meringkus dua terduga pelaku dalam kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dan penadah-nya di Kabupaten Sukabumi.

Baca Juga: Peringati HUT RI ke-78, Walikota Sukabumi Bangga Raih 513 Penghargaan

Kapolres Sukabumi melalui Kasatreskrim Polres Sukabumi dalam keterangannya menyampaikan bahwa pihaknya telah berhasil mengungkap kasus terkait pasal 363 KUHP (curanmor). Kedua pelaku yang berhasil di amankan yakni berinisial S (37) yang melaksanakan pencurian dan GS (25) sebagai penadah.

Menurut Maruly, dari pelaku GS didapatkan 6 TKP dan kemungkinan ada TKP- TKP lain sekarang masih fokus penyelidikan dan mengembangkan TKP lain," sambungnya.

Selanjutnya, kata Maruly, dari para pelaku pihaknya berhasil mengamankan 4 unit kendaraan sepedah motor dan 2 buah kunci modifikasi berbentuk leter T dan 1 buah kunci palsu yang sudah si modifikasi.

Dari keempat sepeda motor tersebut, salah satunya merupakan milik Nur Nurhayati yang hilang 4 bulan yang lalu. 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Science24 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 24 November 2024, Pagi Berawan dan Siang Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan beberapa diantaranya hujan deras disertai petir saat siang hari pada 24 November 2024.
Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan saat siang hari pada 24 November 2024.(Sumber : Pixabay.com/@Horacio30).
Sukabumi23 November 2024, 23:52 WIB

Puluhan Rumah di Cidadap Sukabumi Terendam Banjir, Warga Berupaya Selamatkan Barang

Hingga kini warga masih berupaya menyelamatkan barang-barang.
Situasi banjir di Kampung Ciyocok, Desa Cidadap, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu malam (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 23:37 WIB

Tiga Rumah di Simpenan Sukabumi Rusak Tertimpa Longsor, Penghuni Mengungsi

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Rumah yang tertimpa longsor di Kampung Cisaat, Desa Sangrawayang, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: P2BK Simpenan
Sukabumi23 November 2024, 23:21 WIB

Jejak Ibu Soed di Sukabumi: Pendidikan, Musik, dan Lagu Tanah Airku yang Melegenda

Selain usaha kapal nelayan, Mohamad Niung juga membuka usaha kerajinan tangan.
Potret Ibu Soed. | Foto: aktualid.net
Sukabumi23 November 2024, 22:08 WIB

Kronologi Tabrakan Truk Molen Tol Bocimi dengan Mobil di Cibadak Sukabumi

Sopir mobil Honda CR-V menjalani perawatan di rumah sakit.
Truk molen proyek Tol Bocimi Seksi 3 yang terlibat kecelakaan di depan kantor Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 21:21 WIB

Truk Molen Belum Dievakuasi! Kecelakaan di Cibadak Sukabumi Bikin Macet

Kemacetan panjang terjadi di kawasan ini.
Truk molen yang terlibat kecelakaan di depan kantor Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 20:03 WIB

Sungai dan Gorong-gorong Meluap, Jalan Geopark Ciletuh Sukabumi Terendam Banjir

Erus menyebut ketinggian air kurang lebih 40 sampai 50 sentimeter.
Tangkapan layar jalan provinsi ruas Loji-Balewer-Puncak Darma di kawasan CPUGGp Kabupaten Sukabumi, terendam banjir pada Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Life23 November 2024, 20:00 WIB

7 Ciri Kamu adalah Seorang yang Fomo, Takut Ketinggalan Informasi dan Gila Medsos!

FOMO (Fear of Missing Out) adalah istilah yang merujuk pada perasaan cemas atau takut ketinggalan sesuatu yang penting atau menarik yang sedang terjadi, biasanya di lingkungan sosial atau media.
Ilustrasi - Tanda Kamu Orang yang FOMO Tapi Mungkin Tidak Menyadarinya (Sumber : Freepik/freepik)
Sukabumi23 November 2024, 19:49 WIB

Banjir Rendam Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua Sukabumi, Lalu Lintas Sempat Macet

Bencana banjir ini sempat menyebabkan kemacetan panjang.
Kondisi banjir di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu sore (23/11/2024). | Foto: P2BK Simpenan
Sukabumi23 November 2024, 19:33 WIB

Dinding Rumah Warga di Ciemas Sukabumi Jebol Dihantam TPT Ambruk

Tidak ada korban luka maupun jiwa dalam kejadian ini.
Kondisi rumah Mulyadi yang jebol di Kampung Bakanjati RT 03/04 Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa