SUKABUMIUPDATE.com - Tol Bocimi (Bogor Ciawi Sukabumi) merupakan salah satu jalan tol dengan pengerjaan paling lama. Ditetapkan pada tahun 1997 dan baru terlaksana di tahun 2016.
Kekinian, jalan tol dengan panjang 54 Km ini rencananya akan segera beroperasi dan dibuka untuk umum di Seksi 2 Cigombong-Cibadak. Dengan dibukanya ruas tol tersebut nantinya akan mempersingkat waktu tempuh Sukabumi-Jakarta yang menjadi Ibu Kota Negara.
Peresmian sendiri dijadwalkan bakal dilakukan pada Jumat, 4 Agustus 2023 oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Keterangan ini disampaikan langsung oleh Humas PT Waskita Karya Tbk Edi Abas.
Baca Juga: Rencana Diresmikan Presiden Jokowi, Tol Bocimi Seksi 2 Beroperasi 4 Agustus 2023
Edi mengatakan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono akan melakukan pengecekan akhir pengerjaan Tol Bocimi Seksi 2 pada hari ini, Rabu (2/8/2023). Kedatangan Basuki dan rombongan adalah untuk memastikan kelayakan sebelum jalan tol sepanjang 11,9 kilometer ini diresmikan oleh Jokowi.
"Sekarang ini ditinjau ulang. Hasil nanti tinjauannya, apa sudah layak diresmikan. Saya rasa sudah layak. Tapi beliau (Basuki Hadimuljono) meninjau dulu dari Kementerian PUPR. Sekarang sudah ada agenda rencana nih, hari Jumat (4 Agustus) insyaAllah mau diresmikan Pak Jokowi," kata Edi kepada sukabumiupdate.com di lokasi, Rabu (02/08/2023).
PT Trans Jabar Tol menyebut Tol Bocimi Seksi 2 progres konstruksinya sudah tahap akhir penyelesaian yakni 98 persen. Seksi yang memiliki Pintu Keluar Tol di Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, ini memiliki sembilan jembatan utama dan selapan jalur penyeberangan.
Baca Juga: 7 Tanda Inner Child yang Terluka dan Cara Penyembuhannya, Yuk Kenali!
Tol Bocimi sendiri memiliki panjang 54 kilometer. Rinciannya, Seksi 1 Ciawi-Cigombong (15,35 kilometer) beroperasi Desember 2018. Seksi 2 Cigombong-Cibadak (11,9 kilometer). Seksi 3 Cibadak-Sukabumi Barat (13,7 kilometer). Seksi 4 Sukabumi Barat-Sukabumi Timur (13,05 kilometer).
Berhubungan segera beroperasinya tol Bocimi Seksi 2 Cigombong-Cibadak, berikut sejarah singkat dibangunnya ruas tol Ciawi - Sukabumi (Bocimi).
Sejarah Singkat Tol Bocimi
Mengutip unggahan akun Instagram/@transjabartol, dibangun oleh PT TJT (Tri Jaya Tangguh) pada tahun 2015, ruas tol Bocimi ini menyambungkan wilayah Bogor, Ciawi, dan Sukabumi bagian Timur.
Baca Juga: 7 Ciri Orang yang Tidak Berani Keluar dari Zona Nyaman, Apa Kamu Termasuk?
Ruas tol Bocimi yang tersambung dengan ruas tol Jagorawi ini memiliki 4 seksi, salah satunya ruas Ciawi - Cigombong yang sudah beroperasi penuh pada Desember 2018 dan memiliki panjang 15.35 Km.
Membangun ruas tol Bocimi ini tidak mudah dan butuh usaha yang keras, karena ruas tol ini berada di lokasi yang mempunyai kontur berbukit dan berlembah, serta memotong sungai, sehingga diperlukan metode khusus dalam pembangunannya.
Selain itu, curah hujan yang tinggi di wilayah tersebut membuat konstruksi ruas tol ini semakin sulit dan kompleks, sehingga dibutuhkan inovasi dan teknik yang luar biasa untuk dapat mempercepat proses pembangunan.
Baca Juga: 10 Ucapan Orang Tua yang Bisa Menghambat Kesuksesan Anak, Jangan Lakukan!
Ruas tol Bocimi ini dibangun demi meningkatkan infrastruktur dan mendukung pergerakan barang dan jasa, serta pengembangan khususnya di wilayah Jawa Barat.