SUKABUMIUPDATE.com - Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi menerima penghargaan dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno dalam malam puncak Apresiasi Pemasaran Pariwisata Indonesia (APPI) 2023 di Jakarta, Senin malam (17/7/2023).
Penghargaan tersebut diberikan karena Kota Sukabumi menjadi pemenang lomba video kreatif Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) dalam dua tema sekaligus yakni Seni dan Budaya serta tema Kuliner untuk kategori kabupaten/kota se-Indonesia pada Mei 2023.
Rinciannya yakni Juara ke-5 lomba video Kreatif BBWI kategori kab/kota dengan tema seni dan budaya dan juara ke-3 lomba video Keeatif BBWI kategori kab/kota tema kuliner.
APPI 2023 merupakan upaya pemerintah pusat untuk menyukseskan program BBWI dengan target pergerakan wisatawan nusantara sebanyak 1,2 sampai 1,4 miliar perjalanan pada 2023. "Alhamdulillah Kota Sukabumi meraih dua penghargaan pada APPI 2023,'' ujar Fahmi.
Baca Juga: Pemkot Sukabumi Salurkan Bantuan Beras bagi Warga Kurang Mampu
Penghargaan ini, lanjut Fahmi, diberikan kepada daerah yang dinilai memiliki komitmen menumbuhkembangkan ekonomi kreatif di wilayahnya berbasiskan potensi wisata dan ekonomi kreatif. ''Terima kasih saya ucapkan kepada seluruh insan pariwisata Kota Sukabumi, khususnya Disporapar yang terus bergerak membangkitkan ekonomi pascapandemi,'' ungkap dia.
Pencapaian ini, kata Fahmi, sebagai wujud dari komitmen pemkot dalam memajukan pariwisata di Kota Sukabumi. Sebab dalam ajang tersebut video yang diproduksi Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Kota Sukabumi menjadi salah satu yang terbaik di Indonesia.
Prestasi ini menjadi motivasi bagi pemkot agar terus meningkatkan kinerja. Khususnya berperan aktif dalan pemajuan sektor pariwisata. APPI 2023 juga mendorong para stakeholder pariwisata seperti pemerintah daerah dan Biro Perjalanan Wisata dan Online Travel Agent lebih gencar dan kreatif mempromosikan potensi wisata dan ekonomi kreatif yang dimiliki. (ADV)
Sumber: Website KDP Setda Kota Sukabumi