Dibangun Disdik, Menengok Pojok Geopark di SDN Tegalcaringin Sukabumi

Jumat 16 Juni 2023, 08:41 WIB
Pojok Geopark di DN Tegalcaringin Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ragil Gilang)

Pojok Geopark di DN Tegalcaringin Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ragil Gilang)

SUKABUMIUPDATE.com - Sejak tahun 2017, SDN Tegalcaringin di Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, merupakan salah satu sekolah dasar rujukan program edukasi Ciletuh Palabuhanratu Unesco Global Geopark (CPUGGp).

Dalam upaya memenuhi pilar edukasi Geopark kepada pelajar, sekolah yang memiliki jumlah siswa 134 orang itu kemudian dibangunkan Pojok Geopark oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi.

"Pojok Geopark didirikan atas permintaan dari tim asesor Unesco, supaya ada di dalam ruangan, sehingga menggunakan ruangan yang ada ukuran 7 meter x 8 meter. Dan ini dibangun sama Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi, pada tahun 2022," kata Kepsek SDN Tegalcaringin Dadah Suhanda kepada sukabumiupdate.com, Kamis (15/6/2023).

Baca Juga: SD Negeri Tegalcaringin Ciwaru Kabupaten Sukabumi Masuk Penilaian Tim Assessor UGG

Menurut Dadah, beberapa koleksi puisi, hasil kerajinan, miniatur beberapa Geosit, buku kurikulum, alat peraga permainan geopark semuanya tersimpan di Pojok Geopark. Selain itu ada juga bebatuan purba, dokumen foto kunjungan tim Unesco, ada piagam penghargaan, dan kegiatan kegiatan dalam pengembangan geopark.

Lebih lanjut Dadah menuturkan, SDN Tegalcaringin sudah 2 kali dikunjungi tim assesor Unesco, dan selalu mendapat penilaian plus dari tim assesor Unesco.

"Dalam implementasi pembelajaran atau edukasi geopark kepada peserta didik. Kami memiliki program Seblak yakni Senang Belajar Geopark, dan ini berintegritas pada kurikulum pembelajaran, dalam upaya mewujudkan peran pendidikan dalam mengembangkan geopark," jelasnya.

Dadah menambahkan, program Senang Belajar Geopark atau Seblak seperti edukasi dalam permainan, ada juga Goes To Geopark, merupakan kunjungan atau wisata ke Geosit, untuk kelas 4, kelas 5, dan kelas 6, menggambar, dan membuat puisi tentang geopark, serta program Sehari Sepuluh Kata Bahasa Inggris (Sepuhan), namun ini perlu bantuan juga orangtua di rumah, dan tergantung situasi kondisi, seperti siswa kelas 1 dan kelas 2, memang tidak terikat waktu.

"Kurikulum Geopark memang saat ini belum bisa diajarkan secara menyeluruh, karena menunggu penyesuaian dengan Kurikulum Merdeka," ungkapnya. 

Terpisah, Agus Muharam Kepala Bidang (Kabid) Sekolah Dasar (SD) pada Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi mengatakan SDN Tegalcaringin sebagai salah satu SD model Geopark di Kabupaten Sukabumi telah mendapatkan apresiasi dari 2 asesor UNESCO.

“Tahun 2021 disiapkan untuk revalidasi dari UNESCO. Alhmdllh ketika saat itu divalidasi oleh tim asesor dari Austria dan Jerman mendapat apresiasi untuk SD Tegalcaringin,” kata Agus.

Agus kemudian berharap SDN Tegalcaringin bisa menjadi ruh model bagi sekolah-sekolah sekitar yang ada di kecamatan Ciemas.

“Terkait pojok geopark, harap di jaga dan di pelihara untuk keberlangsungan informasi tentang kegeoparkan yang ada di Ciletuh-Palabuhanratu,” tandasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi24 November 2024, 19:26 WIB

Sejarah dan Kisah Angkutan Umum di Pajampangan Sukabumi

Keberadaan angkutan umum di wilayah Sukabumi Selatan tersebut sudah ada sekitar tahun 1921, dengan jurusan Soekaboemi-Soerade.
Angkutan umum pertama Surade-Sukabumi (Sumber : Istimewa)
Sukabumi24 November 2024, 19:05 WIB

Diduga Depresi, Lansia Asal Cidahu Sukabumi Tewas Tergantung di Rumah Kosong

Berikut kronologi dari keluarga terkait tewasnya lansia asal Cidahu Sukabumi yang ditemukan tergantung di dalam rumah kosong.
TKP pria lansia ditemukan tewas tergantung di Cidahu Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sehat24 November 2024, 19:00 WIB

Donor Jantung untuk Penderita Gagal Jantung, Ketahui 4 Hal Berikut Ini!

Donor Jantung adalah orang yang memberikan jantungnya untuk transplantasi kepada penderita gagal jantung.
Ilustrasi. Donor Jantung untuk Penderita Gagal Jantung, Perhatikan 4 Hal Berikut. (Sumber : Freepik/freepik)
Jawa Barat24 November 2024, 17:36 WIB

PLN UID Jabar Dukung Kegiatan Srikandi Movement: Peningkatan Kesehatan Ibu dan Anak

Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pola hidup sehat, terutama bagi ibu dan anak.
Beragam kegiatan digelar dalam acara ini, salah satunya Lomba Mewarnai bagi anak-anak TK/PAUD se-Kabupaten Garut. (Sumber Foto: Istimewa)
Sukabumi24 November 2024, 17:16 WIB

Bus Terguling di Jalur Lingkar Selatan Kota Sukabumi

Bus jurusan Sukabumi-Bekasi terguling di Jalur Lingkar Selatan (Lingsel) Warudoyong, Kota Sukabumi, Minggu sore (24/11/2024).
Kondisi bus terguling di Jalur Lingkar Selatan, Warudoyong, Kota Sukabumi, Minggu sore (24/11/2024). (Sumber Foto: Fikri)
Sukabumi24 November 2024, 17:09 WIB

Sosialisasi Empat Pilar di Sukabumi, Drh Slamet Bahas Kesadaran Bernegara

Slamet mengatakan masyarakat penting untuk ikut terlibat dalam proses demokrasi.
Drh Slamet menggelar sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Desa Tenjolaya, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Minggu (24/11/2024). | Foto: Istimewa
Musik24 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Number One Girl, Single Solo Rose BLACKPINK Setelah APT

Hingga Minggu, 24 November 2024, Official Music Video Lagu Number One Girl Rose BLACKPINK sudah ditonton lebih dari 20 juta kali dan disukai lebih dari 1.2 M pengguna YouTube.
Official Music Video Lagu Number One Girl Rose. Foto: YouTube/ROSE
Inspirasi24 November 2024, 16:40 WIB

Youth Economic Summit 2024: Tahun 2025 Butuh Lompatan Ekonomi, Ini Komunike Anak Muda Indonesia

Acara ini diselenggarakan CORE Indonesia berkolaborasi dengan Suara.com, membahas tantangan dan solusi ekonomi Indonesia.
Menteri PPN/Kepala Bappenas Rachmat Pambudy bersama Pendiri CORE Indonesia Hendri Saparini dan Direktur CORE Indonesia Mohammad Faisal di acara Youth Economic Summit 2024. (Sumber Foto: Suara.com/Alfian Winanto)
Life24 November 2024, 16:00 WIB

Kisah Si Tumang dalam Cerita Legenda Sangkuriang dan Dayang Sumbi

Legenda Si Tumang, anjing yang sebenarnya adalah ayah dari Sangkuriang, adalah bagian penting dari cerita rakyat Sangkuriang di Jawa Barat.
Ilustrasi. Kisah Si Tumang dalam Cerita Legenda Sangkuriang dan Dayang Sumbi (Sumber : Ist)
Nasional24 November 2024, 15:57 WIB

Profil Rohidin Mersyah, Cagub Bengkulu yang Terseret OTT KPK Jelang Hari Tenang

Calon Gubernur Petahana Bengkulu, Rohidin Mersyah, turut diperiksa buntut Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Sabtu (23/11/2024). Saat Pilgub tengah memasuki hari tenang.
Rohidin Mersyah, Salah satu calon gubernur di Pilkada Bengkulu | Foto : Istimewa