SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kota Sukabumi akan mengevaluasi penataan trotoar yang tengah berlangsung di beberapa ruas jalan. Ini dilakukan agar pekerjaan bisa terlaksana sesuai tahapan perencanaan yang telah disusun.
Pada 29 Mei 2023, Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi sudah melakukan inspeksi mendadak (sidak) pengerjaan trotoar untuk mengetahui tingkat kemajuan pekerjaan yang di antaranya menggunakan anggaran bantuan Pemerintah Provinsi Jawa Barat sebesar Rp 34 miliar.
Saat diwawancarai setelah menghadiri acara Dinas Lingkungan Hidup di Hotel Balcony pada hari yang sama, Fahmi mengungkapkan ada beberapa kendala teknis sehingga progres pekerjaan baru mencapai sekitar 20 persen, tidak sesuai dengan target waktu yang ditetapkan.
"Saya dapat informasi ada beberapa kendala di lapangan. Kemudian pencapaian belum sesuai target waktu yang ditetapkan. Makanya saya lakukan langsung sidak ke sana. Kemudian juga saya sudah memastikan kendala yang sifatnya teknis harus diselesaikan," ujarnya.
Baca Juga: Total Anggaran Rp 45 Miliar, Daftar Lima Jalan di Kota Sukabumi yang Ditata
Fahmi telah menegaskan kepada DPUTR Kota Sukabumi untuk memenuhi target waktu yang telah disepakati karena penataan ini harus selesai pada Juli 2023 mendatang. “Ke dinas terkait saya tekankan harus sesuai dengan waktu yang kita tetapkan," kata Fahmi.
Sebelumnya diberitakan, DPUTR melalui Bidang Bina Marga melakukan penataan trotoar di beberapa ruas jalan di Kota Sukabumi yakni Jalan Veteran, Siliwangi, Sudirman, dan Arif Rahman Hakim yang terintegrasi dengan bagian barat Jalan Bhayangkara.
Kepala Bidang Bina Marga DPUTR Lutfi Alip mengungkapkan penataan empat ruas jalan itu menggunakan anggaran Pemerintah Provinsi Jawa Barat sekitar Rp 34 miliar dan ditargetkan selesai dalam waktu 120 hari. Sementara anggaran Pemerintah Kota Sukabumi sebesar Rp 11 miliar digunakan dalam penataan khusus untuk membangun bagian timur Jalan Bhayangkara.
“Penataan pedestrian tahun ini ada lima lokasi jalan. Empat dari bantuan keuangan pemerintah provinsi, satu dari APBD Pemkot Sukabumi. Empat itu Jalan Veteran, Siliwangi, Sudirman, Arif Rahman Hakim terintegrasi dengan Jalan Bhayangkara sebelah barat. Kalau APBD (Pemkot) Jalan Bhayangkara sebelah timur," katanya pada 4 Mei 2023.
Sumber: Website Pemkot Sukabumi