SUKABUMIUPDATE.com - PLN Sukabumi fokus menjaga keandalan listrik 24 jam. Berbagai strategi perencanaan di tahun 2023 telah dipetakan dan dilaksanakan, antara lain melakukan penebangan pohon tuntas (Right of Way) yang berpotensi menganggu jaringan, memasang proteksi, melakukan pemeliharaan jaringan serta gardu terencana, monitoring percepatan recovery saat terjadi gangguan, hingga monitoring penyelesaian pengaduan gangguan berulang pada aplikasi PLN Mobile secara berkala selama 24 jam.
Assistant Manager Bagian Jaringan PLN UP3 Sukabumi Eman Durahman mengatakan salah satu upaya pengamanan jaringan adalah dilakukan Right of Way (ROW) atau pengamanan jarak antara jaringan listrik PLN dengan benda lain yang berisiko menyebabkan gangguan listrik dan berpotensi bahaya untuk masyarakat di lingkungan sekitar.
"Termasuk di dalamnya adalah pengamanan jaringan listrik dari tanaman keras atau dahan pohon. Perlu dilakukan pemangkasan dan penebangan, terlebih bila jarak antara tanaman keras atau pohon dengan jaringan listrik PLN sudah kurang dari batas aman yaitu 3 meter," kata Eman dalam rilis yang diterima sukabumiupdate.com, Rabu (31/5/2023).
Baca Juga: Lakukan Pemeliharaan Jaringan Listrik Tanpa Padam, PLN Selamatkan 11 Juta kWh
Salah satu impelementasi ROW dilakukan PLN Sukabumi di sepanjang jalur kelistrikan Penyulang Tegalbuleud. Lokasi ini, kata Eman, cukup sering terdampak padam akibat pohon.
"Hingga bulan Mei 2023, telah dilakukan inspeksi dan pengamanan tanaman keras yang sudah melebihi batas aman dengan jaringan listrik sebanyak 339 titik," tuturnya.
Selain itu, lanjut Eman, juga telah dilakukan pemeliharaan preventif dan korektif untuk pengamanan keandalan jaringan seperti perbaikan tiang miring, pemeliharaan kubikel, hingga pemasangan proteksi cover gardu tiang maupun SUTM (Saluran Udara Tegangan Menengah).
Hasilnya, secara akumulatif sampai Mei 2023, jumlah gangguan yang mengakibatkan padam di sepanjang jalur kelistrikan Penyulang Tegalbuleud, telah menurun sebanyak 58 persen dari total gangguan pada tahun 2022 (YoY).
“Pengamanan pasokan listrik yang andal ke rumah rumah pelanggan terus kami upayakan. PLN juga memiliki tim PDKB (Pekerjaan Dalam Kondisi Bertegangan) yang dapat melakukan pemeliharaan jaringan listrik tanpa padam sehingga pada saat dilakukan pemeliharaan listrik tidak mengakibatkan listrik padam di sisi pelanggan," ujar Eman.
Sementara itu, Manager UP3 Sukabumi, Muhammad Wardi Hadi mengatakaan bahwa PLN Sukabumi terus disiplin melakukan upaya pemeliharaan keandalan pasokan listrik di wilayah Kota Sukabumi dan Kabupaten Sukabumi.
"PLN secara konsisten melakukan pemeliharaan jaringan, gardu, ROW, serta monitoring dan evaluasi kondisi kelistrikan secara berkala," kata dia.
Terpisah, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat, Susiana Mutia menyampaikan PLN terus berupaya meningkatkan layanan listrik yang andal kepada pelanggan melalui upaya pemeliharaan preventif maupun korektif.