Aksi Kolaborasi, Berbagi Bersama Gerakan Teman Kita di Bulan Ramadan

Senin 17 April 2023, 19:20 WIB
Gerakan Teman Kita memberikan santunan ke panti sosial asuhan anak (PSSA) Al-Fitroh Sukabumi, Sabtu 15 April 2023. (Sumber : Istimewa)

Gerakan Teman Kita memberikan santunan ke panti sosial asuhan anak (PSSA) Al-Fitroh Sukabumi, Sabtu 15 April 2023. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Kumpulan anak muda Sukabumi yang tergabung dalam Komunitas Gerakan Teman Kita melakukan banyak kegiatan sosial selama bulan Ramadan 1444 Hijriah/ 2023 masehi dengan tajuk BERBAKTI V.3 (berbagi bersama teman kita di bulan suci).

Dalam Kegiatan berbakti ini, Gerakan Teman Kita berkolaborasi bersama BEM STISIP Syamsul Ulum dan Osis/MPK SMPN 8 Kota Sukabumi.

"Berbakti ini merupakan rangkaian kegiatan GTK di bulan ramadan. Berbeda dengan giat Berbakti tahun- tahun sebelumnya, di tahun ini kami merangkai kegiatan menjadi satu hari, ya betul dari pagi hingga menjelang berbuka puasa,” ungkap Faizal, Volunteer Gerakan Teman Kita, Senin (17/4/2023).

Seperti motto Gerakan Teman Kita yaitu Social,Humanity,and Education, Faizal menyebut Berbakti tahun ini bukan hanya berbagi saja namun juga terdapat aktivitas edukasi dan peduli kesehatan.

Baca Juga: Rekam Jejak Gerakan Teman Kita Selama Ramadhan dan Idul Fitri di Sukabumi

Kegiatan Berbakti diawali dengan membagikan Paket Lebaran kepada warga sekitar Kecamatan Citamiang yang dilaksanakan pada Jumat 14 April 2023 di SMPN 8 Kota Sukabumi sekaligus penutupan Pesantren kilat.

“Alhamdulillah masyarakat sekitar memancarkan kebahagiaan setelah menerima paket lebaran tersebut,” ungkapnya.

Di hari berikutnya atau Sabtu 15 April 2023 Gerakan Teman Kita memberikan santunan kepada panti asuhan atau sering disebut Goes To Panti yang dilaksanakan di Panti Sosial Asuhan Anak (PSSA) Al - Fitroh yang beralamat di Jl Brawijaya Kecamatan Gunungpuyuh Kota Sukabumi.

Dihadiri oleh Volunteer Gerakan Teman Kita,BEM STISIP syamsul ulum dan OSKA SMPN 8 Kota Sukabumi, mereka menggalang donasi dan dukungan di kampus,sekolah,serta dunia digital yang kemudian disalurkan kepada Pihak panti Al- Fitroh.

Setelah goes to panti, selanjutnya dilaksanakan Edukasi kepada Volunteer, para siswa dan Mahasiswa terkait dengan kepedulian terhadap isu lingkungan.

Bersama Saling.id mereka belajar mengolah kembali Sampah Plastik agar dapat dipergunakan kembali dan memiliki nilai jual.

“Workshop Lingkungan ini dimaksudkan agar kaum muda lebih peka terhadap kecintaannya kepada Lingkungan dengan dimulai dari mengurangi penggunaan sampah plastik,” ungkap Faizal.

Rangkaian berbakti setelah workshop lingkungan yaitu Inspiring Talks, di mana anak-anak muda berkesempatan mendengarkan kisah inspiratif dari Presiden Mahasiswa Stisip Syamsul Ulum dan Ambu Ade Irma Verasari selaku penulis dengan sejuta prestasi.

“Kami ingin membangkitkan semangat anak muda dengan menghadirkan para wanita hebat yang sangat menginspirasi, sehingga mereka kembali bersemangat dan mendapatkan ilmu berharga setelah ngobrol bareng presma dan penulis,” kata Faizal.

Tak hanya itu, Gerakan Teman Kita bekerjasama dengan Lab Klinik Kimia Farma Sukabumi untuk menyediakan jasa cek kesehatan gratis di giat Berbakti V.3
dan bersama Wardah dengan membagikan produk kecantikan, dengan maksud menyambut hari raya agar lebih cantik lahir dan batin.

Kegiatan Berbakti diakhiri dengan membagikan Takjil Gratis kepada warga masyarakat. Share takjil gratis ini dilaksanakan di depan gerbang SMPN 8 Kota Sukabumi.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi18 Januari 2025, 17:07 WIB

Longsor Gerus Rumpun Bambu, Satu Rumah Warga Di Benda Sukabumi Terdampak

Longsor terjadi di Kampung Bangkongreang RT 1/4, Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025) sekitar pukul 05.00 WIB
Longsor timpa teras rumah warga di Benda Cicurug Sukabumi | Foto : P2BK Cicurug
Musik18 Januari 2025, 17:00 WIB

Lirik Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ - Icha Yolanda dan Om Nirwana

Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral.
Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral. (Sumber : Screenshot YouTube/ iYon Nirwana).
Bola18 Januari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Madura United vs Barito Putera: Duel Dua Tim Papan Bawah!

Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini.
Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini. (Sumber : Instagram).
Sukabumi18 Januari 2025, 15:45 WIB

Buruh dan Pelajar Collab Edarkan Hexymer-Tramadol di Sukabumi, Ditangkap saat Transaksi

Barang bukti yang disita adalah empat paket hexymer dan lima setrip tramadol.
Kedua terduga pelaku kasus obat keras terbatas yang ditangkap di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Polsek Sagaranten
Sukabumi18 Januari 2025, 15:23 WIB

Lindas Material Longsor, Truk Terguling di Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Longsor ini sempat menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua.
Truk terguling di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).