SUKABUMIUPDATE.com - Guru dan siswa SMAN 1 Parakansalak, Kabupaten Sukabumi menyelenggarakan kegiatan bakti sosial (baksos) berupa pembagian sembako, santunan anak yatim piatu dan lansia serta pengobatan gratis.
Penerima baksos ini berjumlah 125 Kepala Keluarga di Kampung Cipayung, Pasirkuda dan Pojok di Desa Sukakersa, Kecamatan Parakansalak.
Kepala SMAN 1 Parakansalak Didin Jamaludin menyatakan kegiatan tersebut diselenggarakan pada Kamis 13 April 2023 bertepatan dengan 22 Ramadhan 1444 H.
Baca Juga: Minta Transfer Uang, Warga Kadudampit Sukabumi Jadi Korban Penipuan Modus Tilang
“Tujuannya untuk memupuk rasa solidaritas untuk guru dan siswa. Adapun dana kegiatan berasal dari ZIS guru TU dan Siswa SMAN 1 Parakansalak,” ungkap Didin kepada sukabumiupdate.com, Minggu (16/4/2023).
Ketua Panitia kegiatan Fikri Hasan menyatakan selain melakukan pembagian sembako, pengobatan gratis, santunan, peserta yang terlibat dalam kegiatan ini mengajak anak-anak di kampung Pojok untuk bermain bersama. Anak-anak itu kemudian mendapatkan bingkisan.
Kemudian penyerahan paralon untuk mengalirkan air dari pegunungan ke mushola Kampung Pojok.
“Seluruh OSIS dan Majelis Perwakilan Kelas (MPK) terlibat dalam kegiatan ini. Alhamdulilah kegiatan diakhiri dengan pembagian takjil bagi pengendara motor dan mobil di depan SMAN 1 Parakansalak,” ujarnya.