SUKABUMIUPDATE.com - Kebakaran menghanguskan rumah warga di Kampung Cangehgar RT 04/03 Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Selasa pagi sekira pukul 05.30 WIB (28/3/2023). Penghuni rumah menyebut api pertama kali muncul pada bagian kamar.
Sementara berdasarkan keterangan warga, Wadanton I Posko Damkar Wilayah Palabuhanratu Amirudin Haq mengatakan kebakaran diduga disebabkan arus pendek listrik. "Awal kejadian diketahui pemilik rumah, kepulan asap dan api terlihat dari kamar, penyebabnya akibat arus pendek listrik," kata Amirudin.
Amirudin mengatakan Dinas Pemadam Kebakaran Pos 1 Palabuhanratu menerima kabar kebakaran tersebut sekira pukul 05.38 WIB. Petugas kemudian langsung terjun ke lokasi menggunakan satu kendaraan pemadam kebakaran bersama satu tim rescue. Beruntung tak ada korban luka maupun jiwa dalam kejadian ini.
Baca Juga: Diduga Gegara Puntung Rokok, Bekas Studio Musik di Palabuhanratu Kebakaran
"Hanya saja pemilik rumah mangalami kerugian materi. Adapun dampak kerusakan di antaranya dua kamar tidur beserta isinya, barang-barang, baik pakaian maupun lemari pakaian rusak terbakar," kata dia.
Proses pemadaman yang dilakukan personel dibantu warga sekitar menggunakan alat seadanya berlangsung tidak lama yakni kurang dari 30 menit. "Dalam proses pemadaman kami dibantu warga dengan alat seadanya. Rumah masih bisa ditempati, namun pemilik mengalami syok," ujar Amirudin mengakhiri.