Terekam CCTV, Maling Gondol Motor Milik Pegawai Minimarket di Cicurug Sukabumi

Jumat 24 Maret 2023, 17:52 WIB
Maling yang sedang membobol kunci motor milik pegawai minimarket di Jalan Raya Siliwangi, Cibebergirang, Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi.

Maling yang sedang membobol kunci motor milik pegawai minimarket di Jalan Raya Siliwangi, Cibebergirang, Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi.

SUKABUMIUPDATE.com - Motor milik pegawai minimarket raib digondol maling. Peristiwa tersebut terjadi di minimarket yang ada di Jalan Raya Siliwangi, Kampung Cibebergirang RT 04/04, Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Rabu, 22 Maret 2023 sekitar pukul 22.40 WIB.

Aksi pencurian sepeda motor terekam CCTV minimarket dan CCTV di seberang minimarket. Dalam video tersebut, terlihat tiga pelaku datang berboncengan dengan sepeda motor.

Satu orang kemudian turun dan menghampiri motor lalu merusak rumah kunci. Hanya butuh beberapa detik saja untuk beraksi, pelaku itu lantas tancap gas membawa motor Honda Genio F 5458 UBJ itu.

Baca Juga: 2 Kali Mengalami Pembacokan, Pelajar SMP di Kota Sukabumi Meninggal Dunia

Pemilik motor, Rizki Rahmawati (22 tahun) mengatakan saat itu semua rolling door minimarket dalam keadaan tertutup lantaran mengikuti Standar Operasional Prosedur (SOP).

Sedangkan diluar toko masih terparkir dua motor milik Rahma dan milik temannya.

Di dalam minimarket Rahma melakukan rekap data dan temannya membersihkan toko. Kegiatan tersebut sudah rutin dilakukan setelah toko tutup.

Baca Juga: Tragedi Berdarah Bojongkokosan Sukabumi Menyulut Bandung Lautan Api

Setelah merekap data dan membersihkan toko, sekitar pukul 22.58 WIB, Rahma melihat motor miliknya sudah tidak ada di parkiran.

Dia bergegas melihat rekaman CCTV toko dan ternyata motornya digondol maling.
Kejadian ini sudah dilaporkan oleh Rahma ke polisi dan langsung olah TKP.

"Saya langsung ke polsek untuk laporan, polisi langsung cek ke tempat, termasuk mengecek rekaman CCTV," kata Rahma, Jumat (24/3/2023).

Baca Juga: Dekat dengan Nyi Roro Kidul, Palabuhanratu Sukabumi Jadi Tempat Menyeramkan Di Dunia

Kapolsek Cicurug Kompol Parlan melalui Panit 2 Reskrim Aiptu Andi Sukanda menuturkan kasus pencurian motor milik pegawai minimarket tersebut masih dalam proses penyelidikan.

"Kita tetap tindak lanjuti, untuk saat ini sudah ada dua saksi yang diperiksa. Adapun barang buktinya hanya berupa rekaman CCTV," tandasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Life24 November 2024, 10:43 WIB

Liburan di Musim Penghujan: Petualangan Virtual – Jelajahi Dunia dari Rumah

Musim penghujan sering kali memaksa kita untuk berdiam diri di rumah, menikmati kenyamanan di dalam ruangan. Namun, dengan kemajuan teknologi, hujan yang turun bisa menjadi kesempatan untuk menjelajahi dunia tanpa harus melangkah keluar rumah.
Petualangan Virtual, Jelajahi Dunia dari Rumah (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih24 November 2024, 10:25 WIB

Hari Tenang Pilkada 2024 Sukabumi, Ada Sanksi Berat Jika Melanggar

Pemungutan suara akan diselenggarakan pada Rabu (27/11/2024). Ini berarti, masa tenang Pilkada 2024 akan berlangsung pada 24-26 November 2024.
Apel Siaga dan Patroli Pengawasan masa tenang Pilkada Kota Sukabumi 2024 | Foto : Sukabumiupdate
Inspirasi24 November 2024, 10:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Visual Merchandising Area, Penempatan di Kota Sukabumi

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Lowongan Kerja Sebagai Visual Merchandising Area, Penempatan di Kota Sukabumi. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 November 2024, 09:21 WIB

Tanah Longsor di Cidolog Sukabumi, 14 Domba Garut Milik Warga Tertimbun

Longsor ini menyebabkan kandang berserta 14 ekor domba Garut bersertifikat milik seorang peternak di Cidolog Sukabumi tertimbun, dan baru diketahui oleh warga pada pagi harinya, Sabtu (23/11/2024).
Longsor di Cidolog Sukabumi, timbun kandang serta 14 ekor domba garut | Foto : Sukabumiupdate.com
Sehat24 November 2024, 09:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusannya Kayu Manis dan Mengenal 5 Manfaat Kesehatannya

Kayu manis adalah salah satu rempah-rempah yang memiliki khasiat luar biasa untuk kesehatan.
Ilustrasi - Kayu manis adalah salah satu obat herbal yang bermanfaat bagi kesehatan. (Sumber : Pexels.com/@Ngô Trọng An)
Sukabumi24 November 2024, 08:50 WIB

Sopir Hilang Kendali, Penyebab Honda CRV Tabrak Truk Molen di Cibadak

Kronologi kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Siliwangi, tepatnya di Kampung Cibadak, Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (23/11/2024) sekitar pukul 17.30 WIB
Truk molen yang terlibat kecelakaan di depan kantor Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu sore (23/11/2024). | Foto: Istimewa
DPRD Kab. Sukabumi24 November 2024, 08:38 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Tetapkan 20 Propemperda 2025, Berikut Daftarnya!

DPRD Kabupaten Sukabumi bersama Pemerintah Kabupaten Sukabumi menyepakati 20 Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) sebagai bagian dari Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Tahun 2025.
Bayu Permana, Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Fraksi PKB | Foto : Ibnu Sanubari
Food & Travel24 November 2024, 08:00 WIB

Resep Kue Lapis Surabaya 4 Telur, Stok Camilan Manis di Rumah untuk Keluarga

Kue Lapis Surabaya biasanya terdiri dua lapisan kuning dan satu lapisan cokelat.
Resep Kue Lapis Surabaya 4 Telur, Stok Camilan Manis di Rumah untuk Keluarga. Foto: IG/barecamagazine
Science24 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 24 November 2024, Pagi Berawan dan Siang Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan beberapa diantaranya hujan deras disertai petir saat siang hari pada 24 November 2024.
Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan saat siang hari pada 24 November 2024.(Sumber : Pixabay.com/@Horacio30).
Sukabumi23 November 2024, 23:52 WIB

Puluhan Rumah di Cidadap Sukabumi Terendam Banjir, Warga Berupaya Selamatkan Barang

Hingga kini warga masih berupaya menyelamatkan barang-barang.
Situasi banjir di Kampung Ciyocok, Desa Cidadap, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu malam (23/11/2024). | Foto: Istimewa