SUKABUMIUPDATE.com - Kelompok Kerja Guru Pendidikan Agama Islam (KKGPAI) menyelenggarakan Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam atau Pentas PAI tingkat Kecamatan Lembursitu, dibuka di SDN Nanggerang pada 1 Maret 2023.
Kepala Seksi Kesiswaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Sukabumi Dadi Rulanto dalam keterangannya mengatakan pelajar perwakilan Kecamatan Lembursitu kerap tampil mewakili Kota Sukabumi di berbagai kompetisi tingkat provinsi.
Dadi berharap dalam Pentas PAI Kecamatan Lembursitu akan muncul pula siswa-siswi berbakat yang bisa menjadi wakil Kota Sukabumi ke berbagai kompetisi.
Baca Juga: Kadisdikbud Kota Sukabumi Bicara Kurikulum Merdeka dan Indonesia Emas 2045
Sementara Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Lembursitu Jaji Suhendi yang membuka Pentas PAI mengatakan ajang ini merupakan seleksi untuk mendapatkan siswa-siswi terbaik yang akan mewakili kecamatan di Pentas PAI Tingkat Kota.
Tahun ini Kecamatan Lembursitu menargetkan menjadi juara umum di tingkat kota. Adapun Pentas PAI Lembrusitu diikuti sekitar 150 peserta dari berbagai sekolah dasar serta mempertandingkan tujuh nomor lomba seperti MTQ, kaligrafi, dan MHQ.
Sumber: Website Pemkot Sukabumi
(Advertorial)